TRIBUNNEWS.COM - Fatmawati Rusdi mundur dari jabatannya sebagai Wakil Wali Kota Makassar.
Ia meninggalkan kursi orang nomor dua di Kota Makassar karena menggantikan posisi Syahrul Yasin Limpo (SYL) untuk nyaleg di Pileg 2024 mendatang.
SYL sebelumnya dicalonkan oleh Partai NasDem bertarung di daerah pemilihan (dapil) Sulawesi Selatan 1.
Fatmawati Rusdi membenarkan dirinya akan nyaleg. Ia juga mengaku telah meminta izin kepada Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto.
"Iya benar. Saya sudah minta restu sama Pak Wali. Siap bertarung di Dapil 1," katanya, dikutip dari Tribun-Timur.com, Sabtu (7/10/2023).
Fatmawati Rusdi melanjutkan, ia mendapatkan tugas dari NasDem pada tanggal 2 Oktober 2023.
Baca juga: Jadi Bakal Caleg Gantikan Syahrul Yasin Limpo, Fatmawati Rusdi Mundur dari Wakil Wali Kota Makassar
Awalnya dirinya merasa berat, namun penunjukkan untuk nyaleg merupakan tugas partai.
Bagi Fatmawati Rusdi, bagian terpenting baginya adalah mengabdi kepada masyarakat.
"Kalau saya pribadi apapun itu kalau toh di dunia pengabdian kepada masyarakat saya selalu berangkat dengan nawaitu saya memang untuk pengabdian, jadi dimanapun itu," sambungnya.
"Saya kan dapilnya di sini, saya pergi untuk sementara, pasti saya kembali ke masyarakat Kota Makassar insyaallah, mohon doa restunya," tutupnya.
Harta kekayaan
Fatmawati Rusdi memiliki harta kekayaan yang meningkat setiap tahunnya.
Ia pertama kali melaporkan hartanya saat masih menjadi anggota DPR-RI periode 2014 - 2019.
Ketika itu, kekayaan bersih Fatmawati Rusdi mencapai Rp 55.352.245.907.
Kini, hartanya sudah tercatat Rp.100.919.939.087 pada 2022.
Fatmawati Rusdi dalam Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara Komisi Pemberantasan Korupsi (LHKPN KPK) diketahui memiliki motor gede (moge) merk Harley Davidson seharga Rp200 juta.
Berikut daftar harta kekayaan Fatmawati Rusdi selengkapnya:
TANAH DAN BANGUNAN Rp. 94.285.000.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 80 m2/80 m2 di KAB / KOTA SIDENRENG RAPPANG, HASIL SENDIRI Rp. 300.000.000
2. Tanah dan Bangunan Seluas 194 m2/108 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA UTARA , HASIL SENDIRI Rp. 1.650.000.000
3. Tanah dan Bangunan Seluas 300 m2/300 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA UTARA , HASIL SENDIRI Rp. 12.000.000.000
4. Tanah dan Bangunan Seluas 69 m2/192 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA UTARA , HASIL SENDIRI Rp. 2.200.000.000
5. Tanah dan Bangunan Seluas 69 m2/192 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA UTARA , HASIL SENDIRI Rp. 2.200.000.000
6. Tanah dan Bangunan Seluas 89 m2/178 m2 di KAB / KOTA KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 1.000.000.000
7. Tanah Seluas 1001 m2 di KAB / KOTA BANDUNG BARAT, HASIL SENDIRI Rp. 3.500.000.000
8. Tanah dan Bangunan Seluas 88 m2/24 m2 di KAB / KOTA KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 600.000.000
9. Tanah dan Bangunan Seluas 235 m2/84 m2 di KAB / KOTA KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 1.600.000.000
10. Tanah dan Bangunan Seluas 1589 m2/300 m2 di KAB / KOTA KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 5.000.000.000
11. Tanah Seluas 5093 m2 di KAB / KOTA KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 15.000.000.000
12. Tanah dan Bangunan Seluas 101.24 m2/101.24 m2 di KAB / KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 2.500.000.000
13. Tanah dan Bangunan Seluas 146.68 m2/146.68 m2 di KAB / KOTA KOTA MAKASSAR , HASIL SENDIRI Rp. 3.000.000.000
14. Tanah Seluas 9783 m2 di KAB / KOTA KOTA PAREPARE , HASIL SENDIRI Rp. 4.500.000.000
15. Tanah dan Bangunan Seluas 300 m2/300 m2 di KAB / KOTA GOWA, HASIL SENDIRI Rp. 4.500.000.000
16. Tanah dan Bangunan Seluas 132 m2/132 m2 di NEGARA SINGAPURA, HASIL SENDIRI Rp. 25.000.000.000
Baca juga: Wakil Wali Kota Makassar Gantikan Menteri Syahrul Yasin Limpo Sebagai Bakal Caleg DPR RI
17. Tanah dan Bangunan Seluas 144 m2/70 m2 di KAB / KOTA BOGOR, HASIL SENDIRI Rp. 1.650.000.000
18. Tanah dan Bangunan Seluas 76.3 m2/76.3 m2 di KAB / KOTA BADUNG, HASIL SENDIRI Rp. 2.500.000.000
19. Tanah Seluas 504 m2 di KAB / KOTA SIDENRENG RAPPANG, HASIL SENDIRI Rp. 440.000.000
20. Tanah dan Bangunan Seluas 19.99 m2/19.99 m2 di KAB / KOTA SIDENRENG RAPPANG, HASIL SENDIRI Rp. 440.000.000
21. Tanah dan Bangunan Seluas 19.99 m2/19.99 m2 di KAB / KOTA SIDENRENG RAPPANG, HASIL SENDIRI Rp. 330.000.000
22. Tanah dan Bangunan Seluas 131 m2/131 m2 di KAB / KOTA SIDENRENG RAPPANG, HASIL SENDIRI Rp. 275.000.000
23. Tanah dan Bangunan Seluas 300 m2/300 m2 di KAB / KOTA GOWA, HASIL SENDIRI Rp. 4.100.000.000
ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 960.000.000
1. MOBIL, VOLKSWAGEN VW Tahun 2004, HASIL SENDIRI Rp.100.000.000
2. MOBIL, TOYOTA DYNA Tahun 2004, HASIL SENDIRI Rp.20.000.000
3. MOBIL, TOYOTA DYNA Tahun 2004, HASIL SENDIRI Rp.20.000.000
4. MOBIL, TOYOTA DYNA Tahun 2004, HASIL SENDIRI Rp.20.000.000
5. MOBIL, TOYOTA DYNA Tahun 2004, HASIL SENDIRI Rp.20.000.000
6. MOBIL, NISSAN NISSAN Tahun 2006, HASIL SENDIRI Rp.70.000.000
7. MOBIL, NISSAN NISSAN Tahun 2006, HASIL SENDIRI Rp.70.000.000
8. MOBIL, NISSAN NISSAN Tahun 2006, HASIL SENDIRI Rp.70.000.000
9. MOBIL, NISSAN NISSAN Tahun 2006, HASIL SENDIRI Rp.70.000.000
10. MOTOR, HARLEY DAVIDSON HARLEY Tahun 2006, HASILSENDIRI Rp. 200.000.000
11. MOBIL, MERC BENZ MERC Tahun 2013, HASIL SENDIRI Rp.300.000.000
HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 280.000.000
SURAT BERHARGA Rp. ----
KAS DAN SETARA KAS Rp. 5.394.939.087
HARTA LAINNYA Rp. ----
HUTANG Rp. ----
TOTAL HARTA KEKAYAAN (II-III) Rp. 100.919.939.087
Profil
Dikutip makassarkota.go.id, Fatmawati Rusdi diketahui lahir di Kota Parepare, Sulawesi Selatan pada 9 Mei 1980 silam.
Fatmawati Rusdi menghabiskan masa kecilnya di Kabupaten Sidenreng Rappang.
Ia pertama kali mengeyam pendidikan di SD Negeri 4 Benteng, Sidenreng Rappang dan lulus 1992.
Dirinya kemudian meneruskan ke SMP Negeri Rappang (1995) dan SMA Negeri 1 Rappang (1998).
Sedangkan gelar S1 dan S2, ia raih di Universitas Jayabaya (2012).
Kini, Fatmawati Rusdi memiliki gelar Sarjana Ekonomi (SE) dan Magister Manajemen (MM).
Riwayat Karier
Fatmawati Rusdi sebelum terjun ke dunia politik praktis, ia bekerja di PT Bayumas Jaya Mandiri Lines Jakarta.
Ia menjabat sebagai direktur perusahaan jasa pengiriman barang itu.
Fatmawati Rusdi lalu menjadi kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Jabatan pertamanya sebagai Anggota Komisi V DPR-RI periode 2014-2018.
Selepas jadi wakil rakyat, ia sempat vakum selama kurang lebih 3 tahun.
Ia comeback ke dunia politik dengan masuk ke Partai NasDem.
Baca juga: Fakta Penggeledahan Rumah Pribadi Mentan Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Mobil hingga Koper Disita
Fatmawati Rusdi ditujuk sebagai pendamping Mohammad Ramdhan Pomanto untuk maju di Pemilihan Wali Kota Makassar pada 2020.
Keduanya didukung Partai Gerindra dan NasDem melawan 3 calon lainnya.
Ketiganya adalah Munafri Arifuddin-Rahman Bando, Syamsu Rizal-Fadli Ananda, dan Irman Yasin Limpo-Zunnun Halid.
Dikutip dari Kompas.com, Ramdhan Pomanto - Fatmawati Rusdi menang dengan memperoleh 218.908 suara, dengan persentase 41,3 persen.
Pada akhirnya, keduanya dilantik oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah di Baruga Karaeng Pattingalloang Rujab Gubernur Sulsel, Jalan Sungai Tangka, Kota Makassar, Jumat (26/2/2021).
Jabatan Fatmawati Rusdi seharusnya akan berakhir pada 26 Februari 2026 mendatang.
(Tribunnnews.com/Endra Kurniawan)(Tribun-Timur.com /Siti Aminah)(Kompas.com)