Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah nama masuk ke struktur kapten Timnas AMIN di daerah-daerah di Indonesia.
Beberapa di antaranya merupakan mantan kepala daerah, seperti Mantan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi hingga mantan Bupati Lumajang Thoriqul Haq.
Selain mereka, ada juga Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel yang juga ditunjuk memimpin Timnas AMIN di daerah.
Nama mereka diumumkan bersama 35 kapten Timnas AMIN di daerah lain.
"Nama-nama inilah adalah utusan dari tiap-tiap parpol yang pada tiap daerah memperoleh kursi paling banyak," kata Co-Kapten Timnas AMIN, Sudirman Said, di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2023).
Baca juga: Karier Hamdan Zoelva, Mantan Ketua MK Jadi Ketua Dewan Pakar Timnas AMIN
Sudirman berpesan kepada nama-nama yang diumumkan untuk segera membentuk tim pemenangan.
"Dan bersinergi dengan elemen non-partai dan membentuk pada level berikutnya, yaitu kabupaten/kota," tuturnya.
Berikut susunan Timnas AMIN di 38 provinsi di Indonesia:
1. Aceh: Gufron Zainal Abidin
2. Sumut: Letjen TNI (Purn) Edy Rahmayadi
3. Sumbar: Rahmat Saleh
4. Bengkulu: Sujono
5. Babel: Iman Musaman