Taj Yasin dikenal sebagai anak dari ulama terkenal dari Rembang, Jawa Tengah, Maimun Zubair, dan dianggap sebagai representasi kalangan religius terutama Nahdlatul Ulama.
Ia juga merupakan salah satu ketua GP Ansor Jawa Tengah.
Baca juga: PROFIL Sudaryono yang Direstui Prabowo Bertarung di Pilgub Jateng, Jebolan Akademi Pertahanan Jepang
Pendidikan politiknya dimulai saat menjadi Anggota DPRD Jawa Tengah periode 2014–2018 dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Tak heran jika Taj Yasin menjadi salah seorang tokoh masuk dalam bursa Cagub Jateng 2024.
Mengingat ia sebelumnya sempat mendampingi Ganjar Pranowo sebagai Wakil Gubernur Jateng.
Berdasarkan survei ARCHI pada awal Maret 2024 lalu, Taj Yasin juga menempati posisi kelima dengan raihan poin sebesar 7,14 persen.
Baca juga: Tak Mau Kalah dengan Eks Ajudan Jokowi, Eks Asisten Pribadi Prabowo Ikut Pilgub Jateng, Siapa Dia?
4. Dico M Ganinduto
Dico M Ganinduto merupakan Bupati Kendal sekaligus politisi dari Partai Golkar.
Pada 2015 lalu, Dico menikahi artis Chacha Frederica dan dikaruniai satu anak yang diberi nama Cassia Shakir Ganinduto.
Dico menjadi Bupati Kendal pada 26 Februari 2021, dan tercatat menjadi salah satu kepala daerah termuda di Jawa Tengah.
Anak politisi senior Partai Golkar, Dito Ganinduto tersebut dilantik menjadi bupati oleh Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, saat Itu, usianya masih 31 tahun.
Baca juga: Kata Pengamat Soal Peta Calon Kandidat di Pilgub Jateng 2024, Singgung Kalangan Priayi dan Santri
Masa pendidikan Dico dimulai dari SMA hingga kuliah di Amerika Serikat.
Dia menyelesaikan pendidikan SMA di Pendleton School, Florida, AS pada 2008, kemudian kuliah di University of Tulsa, Petroleum Engineering, Tulsa, Oklahoma hingga 2012.
Setelah menyelesaikan pendidikan di AS, Dico kembali ke Indonesia.
Pada Pemilu 2019, Dico terjun ke dunia politik mengikuti jejak ayahnya.