Sebelumnya, Raffi Ahmad, suami Nagita itu juga didorong ikut di Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024 bersama Bupati Kendal, Dico M Ganinduto.
Namun, belum jelas apakah sekadar wacana atau upaya serius dari partai politik untuk memenangkan Pilkada 2024.
Raffi hanya melempar senyum ketika ditanya oleh awak media mengenai rencananya ikut Pilkada Jateng 2024.
“Nanti saya kabarin,” ujar Raffi, Selasa (14/5/2024).
Rekam Jejak Nagita Slavina
Dikutip dari Tribunnewswiki.com, Nagita Slavina yang akrab disapa Gigi tersebut memulai kariernya sebagai model iklan pembersih wajah Biore Anti Acne pada 2000.
Setelah itu, Gigi merambah ke dunia akting dengan membintangi sinteron berjudul Inem Si Pelayan Slebor.
Akting wanita bernama lengkap Nagita Slavina Mariana Tengker itu rupanya menarik perhatian sutradara lain.
Dari situ, ia didapuk menjadi pemeran dalam film layar lebar dengan judul Di Sini Ada Setan (The Movie).
Gigi kemudian mulai dikenal banyak orang setelah menjadi presenter, produser film, dan penyanyi.
Selain jago akting, Gigi juga didukung ibunya untuk menjadi co-executive producer di rumah produksinya, PT Frame ritz.
Adapun, PT Frame Ritz ini memproduksi sinetron baik cerita pendek maupun panjang.
Rumah produksi tersebut sudah melahirkan beberapa artis ternama seperti Tyas Mirasih, Bunga Zainal, Kiki Farel dan masih banyak lagi.
Setelah menikah pada 2014 lalu, Nagita dan Raffi Ahmad kerap masuk nominasi dan banyak mendapat penghargaan.
Beberapa penghargaan yang didapatkan keduanya di antaranya sebagai berikut:
- Pasangan Terdahsyat
- Asmara Tersilet
- The Hottest Celebrity News
- Celebrity Couple of the Year
- Favorite Couple
- Pernikahan Selebriti Paling Fenomenal