TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota KPUD Jakarta, Astri Megatari mengungkapkan bahwa hari ini pihaknya akan menetapkan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta di Pilkada Jakarta 2024.
Diketahui ada 3 paslon di Pilkada Jakarta 2024.
Pasangan pertama yakni Ridwan Kamil-Suswono, kemudian Pramono Anung-Rano Karno. Terakhir dari jalur independen Dharma Pongrekun-Kun Wardana.
"Hari ini kami akan melakukan penetapan pasangan calon gubernur dan calon wakil Gubernur Jakarta," kata Astri kepada awak media di kantor KPUD Jakarta, Minggu (22/9/2024).
Ia menerangkan pihaknya telah melakukan serangkaian tahapan panjang di Pilkada Jakarta 2024.
"Sejak Mei untuk calon perseorangan, kemudian tanggal 27 dan 29 Agustus kita sudah mulai melaksanakan proses pendaftaran. Dilanjutkan pemeriksaan kesehatan, penelitian administrasi dan tanggapan masyarakat. Hari ini kami melakukan penetapan paslon," terangnya.
Adapun setelah menetapkan pasangan calon. Astri mengatakan tahapan selanjutnya pengundian untuk nomor urut.
"Besok paslon hadir ke kantor kami untuk mengambil nomor urut. Nomor itu nanti yang akan menjadi nomor urut pada saat mereka berkampanye," terangnya.
Baca juga: Pesan Ahok pada Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta: Adu Program, Jangan Buat yang Memecah Belah Bangsa
Sementara itu untuk jadwal kampanye, Astri mengatakan masa kampanye akan dimulai pada 25 September mendatang.
"Kampanye dimulai 25 September sampai 23 November. Sebelum kita melakukan masa kampanye besok tanggal 24 September kita akan melakukan deklarasi kampanye damai," kata Astri.
"Jadi nanti akan dihadiri oleh semua paslon sama-sama kita berkomitmen untuk melaksanakan kampanye di DKI Jakarta dengan aman dan kondusif," tegasnya.