Sebagai informasi, pertemuan Ridwan Kamil dan Jokowi sudah terjadi di Solo, Jawa Tengah.
Dewan Pembina RK (Relawan Kerja) Ecosystem Arief Rosyid Hasan mengatakan, RK bertemu dengan Jokowi di Solo pada Jumat (1/11/2024).
Baca juga: Ridwan Kamil Sindir Sikap PDIP Menolak Bangunan 4 Lantai di Era Anies, Pramono Tegas Melanjutkan
Arief mengatakan Ridwan Kamil ingin belajar dari Gubernur Jakarta terdahulu.
Jokowi diketahui pernah menjadi Gubernur Jakarta sebelum akhirnya menjadi presiden pada 2014 silam.
"Yang bisa disampaikan, betul ini bertemu di Solo. Mungkin ingin belajar dari gubernur Jakarta terdahulu," kata Arief.
"Ingin melanjutkan kebaikan-kebaikan, bagaimanapun, Pak Jokowi pernah memimpin Jakarta," kata dia.
Arief menyebut pertemuan Jokowi dan Ridwan Kamil ini sekaligus dalam rangka silaturahmi.
"Jadi ini silaturahmi sekaligus memantapkan langkah menuju kemenangan satu putaran," katanya.
(Tribunnews.com/Nuryanti/Reza Deni) (Kompas.com/Shela Octavia)
Berita lain terkait Pilgub DKI Jakarta