News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tren Staycation di Masa Normal Baru, Hotel Santika Terapkan Protokol Kesehatan

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi.

TRIBUNNEWS.COM - Sebelum pandemi Covid-19, salah satu obat terampuh untuk menghilangkan rasa jenuh adalah dengan berlibur ke suatu tempat wisata, pusat perbelanjaan, atau hangout bersama teman-teman.

Untuk menghindari penyebaran virus,  sebaiknya pilih cara liburan yang tetap melakukan social distancing. Kamu bisa coba staycation di hotel dekat kotamu.

Selain terhindar dari keramaian, menikmati sensasi staycation setidaknya menjernihkan kembali pikiranmu karena berada di suasana yang berbeda dari biasanya.

Menurut Assitant Corporate Marcomm Manager Santika Indonesia Hotels & Resorts, Prita Gero, staycation menjadi tren berlibur di masa pandemi atau pasca pandemi.

“Benar-benar staycation banget. Mau ke tempat wisata di luar, orang agak mikir. Tempat wisata enggak mungkin sepi, kalau ramai mereka langsung pulang karena mau sepi,” kata Prita dalam acara Travel Talk bertema “ Staycation di Hotel dengan Protokol New Normal, Bakal Seperti Apa?” yang berlangsung pada Selasa (2/6/2020) lalu.

Prita Gero menyarankan, masyarakat yang ingin merasakan sensasi staycation sebaiknya memilih hotel yang menerapkan protokol kesehatan dan memiliki fasilitas yang cukup lengkap di dalam kamar.

Dengan menerapkan protokol kesehatan dapat meminimalisir terinfeksi virus Covid-19. Serta fasilitas yang lengkap dapat membuat pengunjung lebih relax dan nyaman melakukan berbagai aktivitas di dalam kamar.

“Dari depan saat masuk pintu gerbang hotel (Santika Indonesia Hotels & Resorts), dan juga sebelum masuk pintu lobi. Alas kaki, barang bawaan, dan roda koper juga harus disemprot dengan disinfektan,” tambahnya.

Lebih rinci Prita Gero menjelaskan protokol kesehatan yang telah dilakukan di seluruh jaringan hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts. Berikut adalah protokol kesehatan yang diterapkan di seluruh jaringan hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts.

  • Pemberian satu set alat kesehatan seperti masker dan sarung tangan karet saat penjemputan di bandara.
  • Tamu harus menggunakan masker sebelum memasuki area hotel.
  • Tamu harus menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki lobi hotel.
  • Disarankan memakai sarung tangan latex saat proses check-in ketika menggunakan alat-alat yang digunakan bersama (mesin EDC, pulpen, dll).
  • Disarankan memakai sarung tangan latex saat proses check-in ketika melakukan menyerahkan KTP atau ponsel untuk pemberian bukti pemesanan kamar.
  • Menggunakan hand sanitizer sebelum dan sesudah menggunakan alat-alat yang digunakan bersama, serta saat menyerahkan KTP atau ponsel.
  • Jika resepsionis ramai, tamu dianjurkan untuk duduk di tempat yang sudah disediakan sesuai peraturan jaga jarak di setiap hotel.
  • Penggantian sprei dan handuk disarankan dilakukan dua hari sekali bagi yang menginap jangka panjang.
  • Tamu harus menuju pintu lobi atau pintu gerbang hotel untuk mengambil pesanan yang diantar ojek daring.
  • Pihak hotel menyediakan cairan hand sanitizer di berbagai titik, seperti lobi utama, lift, dan tempat-tempat lain.

Selain menerapkan protokol kesehatan, jaringan hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts menyediakan fasilitas penunjang staycation, seperti kasur yang empuk, interior kamar mewah dan elegan, jaringan internet yang cepat, makanan yang begitu lezat, dan lainnya.

“Biasanya sarapan di hotel Santika Indonesia disajikan prasmanan, untuk sementara waktu ditiadakan. Nantinya, sarapan akan diantar ke kamar dalam bentuk meals box,” tambahnya.

Untuk lebih memudahkan masyarakat merasakan sensasi staycation, jaringan hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts hadir di berbagai kota di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Malang, Cirebon, Surabaya, Bogor, Tasikmalaya, Banyuwangi, Bali, Medan, Balikpapan, Bangka, Makassar, dan Manado.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini