TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, pihaknya tidak ingin berlama-lama memindahkan pedagang kaki lima (PKL) di badan Jalan Pasar Tanah Abang, untuk masuk ke Blok G Pasar Tanah Abang.
"Kalau pas Lebaran terlalu lama," ujar Basuki di Balai Kota, Selasa (25/6/2014).
Basuki memiliki pertimbangan, bahwa justru sebelum Lebaran atau pada Bulan Ramadan, warga akan tumpah ruah ke Pasar Tanah Abang. Bahkan, berbelanja di PKL di bahu jalan, sehingga mengganggu lalu lintas.
"Justru mumpung mau Lebaran orang akan masuk belanja," kata mantan Bupati Belitung Timur.
Basuki juga akan menggandeng PD Pasar Jaya untuk memerbaiki fasilitas Blok G Pasar Tanah Abang yang dianggap tidak layak untuk berjualan.
"Nanti kami kejar sama Pak Djangga Lubis (Dirut PD Pasar Jaya) lagi. Itu kewajiban. Laporan masuk akan kami evaluasi lagi," cetusnya. (*)