TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Mabes Polri dan Polda Metro Jaya masih melakukan penyelidikan terkait bom yang meledak di Wihara Ekayana Buddhist Center, Jalan Mangga II RT 06/08, No 6, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (4/8/2013) lalu.
"Soal itu masih dalam penyelidikan. kami bergabung dengan Mabes Polri melakukan penyelidikan," ungkap Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Putut Eko Bayuseno, Sabtu (10/8/2013) di Mapolda Metro Jaya.
Kemudian mengenai terekamnya dua pelaku peledakan di CCTV Wihara, Putut mengatakan rekaman CCTV masih dianalisa. Saat ini rekaman masih diselidiki terkait baju dan wajah pelaku belum terlihat jelas.
"Saat ini wajahnya dan baju pelaku belum terlihat jelas sekali. Setelah kita lakukan close up baru kita sebarkan pada masyarakat. Apabila ada yang menemukan bisa dilaporkan," terang Putut.
Lalu saat ditanya apakah bom Wihara terkair kasus Rohingnya, Putut menjawab hal itu belum bisa disimpulkan.
"Soal itu, nanti diketahui kalau tersangkanya sudah tertangkap. Baru kita tarik ke sana, motifnya apa," kata Putut.