Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nicolas Timothy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski wilayah Jakarta sejak kemarin diterpa hujan lebat dan terjadi banjir di beberapa titik, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan dirinya belum akan menetapkan siaga banjir dalam waktu dekat.
"Tidak ada siaga banjir atau darurat banjir," ujar Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi usai menghadiri sebuah acara di Kementerian Keuangan, Jakarta, Minggu (23/2/2014).
Namun, Jokowi mengakui bahwa hujan lebat sepanjang hari Sabtu kemarin berdampak munculnya titik-titik banjir di beberapa lokasi, salah satunya di Kampung Pulo, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.
"Hujannya memang seharian, memang seharian, jadi memang di tempat-tempat yang rendah ya kebanjiran, tadi malam saya sudah ke Kampung Pulo," kata Jokowi.
Jokowi menambahkan, sejauh ini pihaknya masih melakukan antisipasi berupa mempersiapkan langkah evakuasi maupun pemberian bantuan kepada korban banjir.
"Ya untuk evakuasi, logistik sudah rutinitas, yang penting akar masalahnya diselesaikan, semua dalam proses," ucap Jokowi.