News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Idul Fitri 2014

Ribuan Warga Masih Kerubuti Monas

Editor: Rendy Sadikin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ribuan orang mendatangi Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat Pada H+3. Mereka berdatangan bukan hanya dari wilayah Jakarta saja tapi dari berbagai kota di Pulau Jawa. (Warta Kota/henry lopulalan)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki hari keempat Idul Fitri, Ribuan pengunjung masih memadati objek wisata di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Kamis (31/7/2014).

Pantauan Tribunnews.com, Ribuan warga terus berdatangan menuju Monas. Dengan menggunakan mobil pribadi, bus wisata, angkutan umum, atau kendaraan bermotor. Lahan parkir di Lapangan IRTI Monas telah dipenuhi kendaraan pengunjung.

Bahu Jalan pun menjadi alternatif bagi pengunjung untuk memparkirkan kendaraannya. Namun, situasi lalu lintas disekitar Monas tidak terlalu berpengaruh dengan adanya parkir liar tersebut.

Meski cuaca di sekitar Monas sangat terik, tidak mengurungkan niat warga untuk berwisata di tempat yang murah meriah.

Datang bersama keluarga atau teman-temannya, para pengunjung menggelar tikar di bawah pohon yang ada di sekitar Monas, untuk sekedar santai sambil menikmati cemilan ringan atau makan siang bersama.

Warga pun masih harus antre panjang di depan lift menuju Puncak Tugu Monas, untuk melihat pemandangan Jakarta dari atas, atau sekadar foto bersama.(Achmad Rafiq)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini