Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Mohamad Yusuf
TRIBUNNEWS.COM -- Tepat pada, Senin (20/10/2014), Joko Widodo, dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia. Pria yang kerap disapa Jokowi itu, sebelumnya menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Namun, hanya dalam kurun dua tahun, Jokowi menjabat sebagai Gubernur, sudah melakukan beberapa perubahan lebih baik di Jakarta.
Salah satunya dengan dibangunnya Taman Kota seperti di Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara dan Waduk Ria Rio, Pulogadung, Jakarta Timur.
Di Waduk Ria Rio sendiri, memang pengerjaannya belum rampung 100 persen. Namun, warga sudah bisa menikmati taman yang berada persis berdampingan dengan waduk tersebut. Pantauan Warta Kota, Senin (20/10/2014) siang, tampak beberapa warga menikmati taman tersebut dengan berteduh di bawah pohon. Mereka sambil duduk-duduk santai di atas rumput sambil menikmati makanan kecil.
Anggota TNI yang tengah menunggu Mantan Presiden, Susilo Bambang Yudhoyono di ruas Jalan Ahmad Yani pun tampak turut menikmati taman tersebut. Mereka menggunakan kesempatan tersebut untuk berfoto dengan anggota lainnya.
"Ini namanya taman apa ya mas? Bagus juga ya, saya baru sekali ke sini," tanya salah satu anggota TNI yang mengenakan baret hijau tersebut.
"Ini namanya Taman Waduk Ria Rio pak, itu waduknya, ini tamannya," kata salah satu petugas kebersihan.
Sementara beberapa petugas kebersihan, sedang memungut sampah-sampah mulai dari botol minuman, plastik, dam dedaunan.
Di taman tersebut, dipenuhi berbagai tamanan. Pohon-pohon juga terlihat semakin tumbuh rindang. Terdapat beberapa kursi taman di sudut-sudut taman.
Sementara, di arah Utara, tampak bentangan air waduk yang menjadi idola pemandangan pengunjung yang datang.
Taman ini juga difasilitasi Wi-Fi gratis. Cukup masukkan password, pulomasjaya. Maka pengunjung bisa langsung terkoneksi internet.