Pemberian penghargaan diberikan secara langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol M. Iqbal di Mapolres Metro Jakarta Utara pada Jumat (20/3/2015) pagi.
Kombes Pol M. Iqbal, mengucapkan selamat kepada Brigadir Marlina. Dia menilai keberanian seorang Marlina mengagalkan pembegalan, merupakan hasil pendidikan yang didapat selama di kepolisian.
“Saya yakin itu (meringkus pencuri,-red), tidak serta merta begitu saja. Tetapi ada doktrin-doktrin dari kepolisian. Ini membuat Ibu Marlina berani,” tutur Kombes Pol M. Iqbal, Jumat (20/3/2015).
Brigadir Marlina mengagalkan bahkan meringkus begal di Jalan Bambu Kuning, Sepanjang Jaya, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat pada Kamis 12 Maret 2015. Tiba-tiba, begal merebut tas miliknya, kemudian melarikan diri.
Brigadir Marlina dibantu warga sekitar melakukan pengejaran, lalu meringkus begal itu.
Pemberian penghargaan tidak hanya diberikan kepada Brigadir Marlina, tetapi juga Kanit Reskrim Polsek Metro Penjaringan, Kompok Bungin M Misalayuk beserta 21 aparat reskrim Polsek Metro Penjaringan.
Penghargaan diberikan atas jasa mengungkap tindak pidana pencurian dengan kekerasan dan penggelapan. Turut disita barang bukti sebanyak 28 kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat. (Theo Yonathan Simon Laturiuw)
Nasib Artis Mantan Pemain FTV Nikahi Pengusaha Kini Hidup Tajir, Beri Kado Kuda dari Belanda Rp1,5 M
NASIB Artis Pernah Stres Ketipu Investasi Bodong Rp2 Miliar, Kini Bahagia Punya Suami Tajir Melintir
Nasib Artis 7 Tahun Nikahi Miliarder, Hidup Bergelimang Harta Bak Ratu, Kaget saat Tahu Wasiat Suami