News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sepakbola, Boling, Bulutangkis dan Golf Piala Agum Gumelar

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) Jaya juara bertahan Piala Agum Gumelar untuk cabang Sepakbola.

TRIBUNNEWS, COM. JAKARTA - Keseharian keluarga Agum Gumelar dan Linda Amalia Sari tak hanya disibuki ngemong dua cucu, yakni Natarina Alika Hidayat dan Nayottama Prawira Hidayat, buah hati dari pasangan Taufik Hidayat dan Ami Dianti Gumelar.

Agum Gumelar dan Linda Amalia Sari Agum Gumelar tetap bisa sama-sama aktif dalam berbagai kegiatan sosial. Linda Amalia Sari, menteri Perlindungan Anak & Pemberdayaan Perempuan pada Kabinet Gotong Royong II (2009-2014), tercatat aktif di Yayasan Kanker Indonesia.

Bagaimana dengan sang suami? Bertambahnya usia tak membuat kesibukan Agum Gumelar berkurang. Ia juga masih aktif dalam berbagai kegiatan, termasuk olahraga.

Ketua Umum PSSI 1998-2003 dan Ketum KONI Pusat 2003-2007 ini sejak beberapa tahun lalu aktif pula menggelar beberapa kegiatan olahraga, bukti dari kecintaannya yang luar biasa pada olahraga.

Piala Agum Gumelar diperebutkan dari kompetisi cabang olahraga boling, golf dan sepakbola. Kompetisi tiga cabor ini diselenggarakan hampir secara rutin setiap tahun, dengan dukungan para sahabat dan sponsor.

Untuk Piala Agum 2015 ini, sudah diselenggarakan kompetisi di boling, pada 5-13 Desember lalu lintasan boling Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Agum bangga karena sebagian besar pemenang turnamen boling ini adalah wajah-wajah baru yang penampilannya luar biasa, termasuk seorang remaja yang baru berusia 15 tahun, di mana ia menggelindingkan bola dengan kedua tangannya.

"Benar-benar luar biasa, dia memegang bola dan menggelindingkannya ke lintasan melalui kedua tangannya. Hebatnya, tiga kali strike!" Agum berungkali memuji pemenang turnamen boling tersebut.

Peboling senior Ryan Lalisang saja pada turnamen itu hanya menempati posisi ketiga.

"Padahal Ryan Lalisang sekarang masuk top level di Asia," jelas Agum, Rabu (15/12) malam di kediamannya.

Turnamen golf akan digelar sesegera mungkin. Lalu, akan ada turnamen bulutangkis antar media, diselenggarakan di Taufik Hidayat Arena.

Sepakbola?  Turnamen sepakbola Piala Agum Gumelar X sudah diagendakan, pada 22-23 Januari 2016, di lapanga timnas PSSI. Pesertanya empat tim, yakni juara bertahan Siwo PWI DKI Jaya, tim PASKI-MAN (komedian dan olahragawan), tim selebritis FC, dan tim mantan pemain timnas PSSI berusia 50 tahun keatas.tb

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini