News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Vicky Terpaksa Menikah di Polsek Limo Tanpa Pengantin Wanita

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wajah Vicky Pradika (23) terus tertunduk ketika penghulu Mansur mengucapkan doa ayat suci Al-Quran serta menjelaskan tata cara dan kewajiban dalam sebuah pernikahan di Kantor Polsek Limo di Jalan Limo Raya, Depok, Rabu (6/1/2016) siang.

Kapolsek Limo Komisaris Hendrick Situmorang menuturkan pihaknya mengizinkan Vicky melakukan pernikahan di Kantor Poilisi Sektor Limo.

Alasannya, kata Hendrick, karena Cintia, yang kini resmi menjadi istri Vicky sudah mengandung 2 bulan lebih sehingga keluarga Cintia menuntut Vicky menikahinya.

"Ini kami lakukan atas dasar kemanusiaan. Juga agar yang bersangkutan lebih lega. Sebab setelah menjadi tahanan polisi, Vicky juga mesti bertanggung jawab atas kehamilan Cintia," kata Hendrick.

Menurut Hendrick, untuk sementara pernikahan Vicky dan Cintia ini hanya pernikahan agama secara sah dan belum tercatat di KUA. "Untuk pencatatan di KUA akan menyusul segera," katanya.

Ia menjelaskan atas kasus perampasan HP yang dilakukan Vicky, pihaknya menjerat Vicky dengan Pasal 368 KUHP tentang perampasan dengan ancaman hukuman diatas 5 tahun penjara.

"Berkasnya sudah P-21 dan tak lama lagi Vicky akan dipindahkan ke tahanan Kejaksaan untuk disidangkan," kata Hendrick. (Budi Sam Law Malau)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini