TRIBUNNNEWS.COM, JAKARTA - SMPN 115 Jakarta dan CIOFF Indonesia melepas Duta Budaya Indonesia, yang akan mewakili dalam International Children Folkore Festival yang bertempat di Sale, Maroko dari tanggal 23-29 Juli 2016 mendatang.
Di Maroko mereka akan menampilkan tari tradisional Indonesia yakni tari Saman, Greget Jawara, Yapong, Tifa, dan medley tarian Enggang & Balian Bawo.
Kepala Sekolah SMPN 115 Jakarta, H. Hamimi mengatakan misi budaya yang dijalankan ini mampu memperkenalkan budaya tradisional Indonesia di luar negeri.
"Kami berharap misi budaya ini dapat menjadi contoh bagi SMP Negeri lain, dan dapat membawa nama baik bangsa ini, " katanya kepada wartawan, Senin (18/7/2016).
Presiden of CIOFF Indonesia Said Rachmat mengatakan, pamembuktikan bahwa misi budaya ini layak dan perlu dilaksanakan kembali sebagai bentuk usaha dalam memperkenalkan potensi anak muda Indonesia dalam memperkenalkan budaya bangsa.
"Tahun ini merupakan kali ke-8 misi budaya SMPN 115, festival terakhir yang diikuti siswa-siswi SMP N 115 ini yaitu di Washington DC, USA. Dan tahun ini, SMPN 115 mengirim Duta Budaya Indonesia yang terdiri dari 10 orang penari, 7 orang pemusik, dan 3 orang official,"
Said berharap budaya Indonesia terutama tarian, musik, dan kostum daerah semakin bisa dilestarikan dengan adanya penampilan dalam misi budaya di festival ini.