News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini Alasan Jakarta Jadi Pilot Project Pencegahan Kanker Serviks

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Plt Gubernur DKI Jakarta, Soni Sumarsono.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Kesehatan menetapkan Jakarta sebagai provinsi pertama penerima program vaksin Human Papillomavirus (HPV) untuk mencegah kanker serviks.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Jakarta, Sumarsono menyatakan penetapan Jakarta sebagai pilot project program ini berdasarkan keteraediaan sarana dan prasarana yang memadai.

"Sarana dan prasarana serta teknologi informasi di Jakarta memadai. Oleh karena itu Jakarta didaulat sebagai pilot project-nya," ujar Sumarsono kepada wartawan saat ditemui di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Selasa (29/11/2016).

Sebagai awalan, Sumarsono mengatakan Pemprov Jakarta bersama kementerian sosial dan kementerian kesehatan menargetkan 62500 anak kelas 5 dan 6 sekolah dasar untuk diberikan vaksin secara gratis.

Pemprov Jakarta tinggal menunggu sosialisasi dari kementerian kesehatan dan kementerian sosial.

"Vaksinnya gratis, dibiayai APBN, kalau vaksin sendiri sangat mahal. Sementara APBD Jakarta belum mampu biayai karena ada kenaikan beban anggaran kesehatan sebesar 2 persen," ungkap Sumarsono.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini