News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seorang Pencuri Sepeda Motor Kritis Setelah Aksinya Dipergoki Warga

Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi.

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Seorang pencuri sepeda motor terkapar setelah dikeroyok massa di Kampung Galian RT 03/02, Desa Sukakerta, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi, Rabu (14/12/2016) dini hari.

Pelaku yang belum diketahui identitasnya itu kemudian dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi untuk mendapat perawatan.

"Kondisinya kritis karena mengalami luka yang parah di bagian wajah dan kepala," ujar Kasubag Humas Polrestro Bekasi AKP Kunto Bagus, Rabu (14/12/2016).

Kunto mengatakan, pelaku mencuri sepeda motor Honda Vario B 4085 FCT milik Gunawan (35) warga setempat.

Saat itu korban sedang membeli makanan dan memarkirkan kendaraannya di tepi jalan.

Diam-diam pelaku menggasak motor korban dengan cara membobol rumah kunci motornya menggunakan kuncu T.

"Saat mesin sepeda motornya menyala, pelaku bergegas melarikan diri. Rupanya korban menyadari hal itu dan berteriak," kata Kunto.

Mendengar teriakan korban, warga sekitar yang sedang nongkrong di lokasi berupaya membantu untuk menangkap pelaku.

Tersangka akhirnya terjatuh dari sepeda motor korban, ketika bagian belakang motornya ditarik warga.

"Massa yang kesal dengan ulahnya langsung menghakimi tersangka hingga babak belur," ungkapnya.

Petugas yang mendapat kabar tersebut bergegas ke lokasi untuk mengamankan pelaku.

Setibanya di sana, tersangka telah terkulai lemas dan tidak sadarkan diri.

"Saat digeledah terdapat letter T yang digunakan pelaku untuk membobol rumah kunci motor korban," jelasnya.

Akibat perbuatannya tersangka dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan yang bakal dihukum penjara di atas lima tahun.

Penulis: Fitriyandi Al Fajri

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini