News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Agus Yudhoyono Puas Gunakan Strategi "Town Hall Meeting"

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Agus Yudhoyono melakukan pidato politik, Sabtu (17/12/2016) di Assembly Hall, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lima kali melakukan pidato politik di hadapan masyarakat, calon gubernur Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sangat puas dengan strategi yang disebutnya sebagai "Town Hall Marketing" tersebut.

Menurutnya pidato politik merupakan cara yang sangat efektif untuk menyampaikan gagasan, visi, misi, dan programnya bersama Sylviana Murni kepada masyarakat.

"Cara ini saya rasa sangat efektif menyampaikan 10 program andalan kami kepada masyarakat secara mendalam. Apalagi pidato politik merupakan aspirasi masyarakat yang ingin melihat bagaimana visi dan misi kami dalam membangun Jakarta," tegas Agus di Jakarta, Rabu (21/12/2016).

Lebih lanjut, Agus Yudhoyono mengklaim strategi "Town Hall Meeting" merupakan bentuk kampanye baru di Indonesia.

"Saya rasa pidato politik seperti yang sudah saya lakukan merupakan bentuk kampanye baru yang menarik minat banyak kalangan masyarakat. Oleh karena banyak masyarakat yang memperhatikan maka visi, misi, dan program kami bisa tersampaikan dengan baik," tegasnya.

Pidato politik Agus Yudhoyono yang terakhir dilaksanakan Sabtu (17/12/2016) lalu dengan memberikan ruang bagi para pemuda untuk berkreasi.

Lewat pidato politik dengan tajuk "Voice of SATUrday" tersebut Agus Yudhoyono memaparkan program, visi, dan misi membangun Jakarta dengan melibatkan kaum muda.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini