News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Ahok Buru-buru Tinggalkan Hotel Fairmont

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon gubernur DKI Jakarta 2017 nomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyambangi hitung cepat Pilkada DKI Jakarta yang digelar Partai Golkar di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Rabu (15/2/2017).

Setibanya di hotel tersebut, Ahok sapaan akrabnya disambut Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto.

Mengenakan kemeja kotak-kotak merah muda, Ahok hanya bertahan 30 menit untuk memantau langsung hasil hitung cepat.

Baca: Final Quick Count Litbang Kompas: AHY 17,38 %, Ahok 42,88 %, Anies 39,74 %

Baca: Ahok-Djarot Menang di TPS Gus Dur

Calon gubernur petahana itu langsung meninggalkan lokasi untuk kembali ke rumah Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan.

"Balik lagi nih ke Kebagusan," kata Ahok kepada wartawan.

Dalam kesempatan itu, Ahok juga menjelaskan kemungkinan Pilkada DKI Jakarta 2017 berlangsung dua putaran.

"Kalau lihat di real count, quick count, kayaknya nggak ada pasangan yang berhasil raih 50 persen plus. Biasaya kalau real count kan sudah pasti," kata Ahok.

Ahok belum mau memikirkan putaran kedua yang kemungkinanan akan berhadapan dengan pasangan Anies Baswedan - Sandiaga Uno.

Sebagai calon petahana, dia hanya ingin fokus bekerja untuk melayani masyarakat.

"Saya orang kerja saja, nggak pikir strategi, kalau strategi urusan partai politik dan tim pemenangan. Saya maunya kerja saja," kata Ahok.

Sedangkan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto yakin pasangan Ahok dan Djarot Saiful Hidayat akan memenangakan pesta demokrasi 2017 walaupun dua putaran.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini