News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Djarot Yakin 'Man Jadda Wajada', Siapa yang Bersungguh-Sungguh Pasti Akan Berhasil

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gema sholawat Nabi Muhammad SAW didengungkan kaum muslimin dan muslimat dari empat kecamatan se-Jakarta Utara bersama Habaib, Alim Ulama, dan tokoh masyarakat di Aula Serbaguna Jakarta Islamic Centre Semper, Jakarta Utara, Sabtu (15/4/2017) malam. Calon Wakil Gubernur Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan sejumlah ulama menghadiri acara bertajuk Jakarta Bershalawat, Meneladani Kepemimpinan Rasulullah ini.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menegaskan keyakinannya bahwa dalam Pilkada DKI Jakarta hasil akhir akan ditentukan seberapa besar usaha dan ikhtiar yang dilakukan, khususnya dalam mengabdi kepada rakyat.

"Kita semua sudah bekerja keras dan saya percaya man jadda wajada siapa yang bersungguh-sungguh berusaha pasti akan tercapai hasilnya," ujar Djarot saat berbicara dalam acara Jakarta Bersholawat di Jakarta Islamic Center, Jakarta Utara, Sabtu (15/4/2017) malam.

Djarot juga menegaskan bahwa masyarakat Jakarta juga harus berdoa kepada Allah SWT karena Dialah yang paling menentukan segalanya.

Baca: Djarot Serukan Perdamaian dalam Jakarta Bersholawat

Gema sholawat Nabi Muhammad SAW didengungkan kaum muslimin dan muslimat dari empat kecamatan se-Jakarta Utara bersama Habaib, Alim Ulama, dan tokoh masyarakat di Aula Serbaguna Jakarta Islamic Centre Semper, Jakarta Utara, Sabtu (15/4/2017) malam. Calon Wakil Gubernur Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan sejumlah ulama menghadiri acara bertajuk 'Jakarta Bershalawat, Meneladani Kepemimpinan Rasulullah' ini. (Tribunnews.com)

Dan ketetapannya tak bisa dilawan oleh siapa pun juga. Karena itulah, pasangan nomor urut dua tetap berdoa supaya diberikan kekuatan hingga meraih kemenangan.

"Terima kasih. Kita ciptakan pilkada yang adem, damai, dan aman. Saya bertanggungjawab bersama masyarakat untuk menjaga dan mengamankan Jakarta. Kami jamin aman. Jangan takut walaupun ada yang menakut-nakuti," imbuhnya.

Usai acara, Djarot juga menyempatkan diri mengikuti permintaan ibu-ibu yang ingin berswa foto atau selfiebersama Djarot.

Bahkan banyak ibu yang histeris ingin berpelukan sama Djarot.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini