TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman, Basyarudin Ahmad, Asisten Pemerintahan, dr. Akhmad Najib, dan Kadispora Provinsi Sumsel, Ahmad Yusuf Wibowo, mengunjungi Komplek Jakabaring Sport City (JSC) untuk memantau kesiapan venue guna menghadapi Asian Games 2018 mendatang, Sabtu (11/11/2017).
Ada beberapa venue yang dipantau perkembangannya.
Diantaranya Stadion Gelar Jakabaring, Lapangan Tembak, Wisma Atlet, dan tempat pengolahan air minum.
Basyarudin Ahmad mengatakan bahwa persiapan ini sudah dilakukan sebaik mungkin dan selalu dibantu.
Baca: Bedah Plastik Jadi Tren Mempercantik Tubuh
Seperti yang dijelaskannya, salah satu yang menjadi perhatian pemerintah adalah Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.
"Untuk stadion ini sendiri dindingnya kita gunakan cat kapal.”
”Pergantian rumput yang turun minus 15 cm dan dinaikkan lagi dan sekarang sudah imbang di 0 cm”
20 Latihan Soal Matematika Kelas 5 SD BAB 4 Kurikulum Merdeka & Kunci Jawaban, Keliling Bangun Datar
Download Modul Ajar Serta RPP Seni Rupa Kelas 1 dan 2 Kurikulum Merdeka Lengkap Link Download Materi
“Rumput disini kita tanam satu-satu biar bagus dan mudah-mudahan satu bulan lagi diperkirakan rumput akan rata.”
Segala fasilitas untuk kenyamanan atlet sendiri pun telah dipersiapkan seperti, Wisma Atlet.
Baca: Ribuan Relawan Jokowi Akan Hadiri Kondangan Jaman Now di Medan
Ornamen-ornamen serta cat wisma pun dibuat semenarik mungkin.
Hal ini terlihat dari warna-warnanya yang mencerminkan logo Asian Games 2018.
"Kita sudah meningkatkan fasilitas disetiap wisma ya, mulai dari ukuran kamar yang diisi oleh 3 orang saja sampai dengan ornamen warna-warni gedung menyerupai logo Asian Games sehingga lebih menarik," ujarnya.(*)