Ia menegaskan stock komoditi pada Tahun Baru 2018 tetap tersedia.
"Jadi Alhamdulillah stock-nya juga banyak, kalau harga telur naik karena permintaannya banyak, tapi tetap stock ada. Kalau yang lain daging sapi, ayam, stabil, tidak ada kenaikan sama sekali," imbuhnya.
Baca: Satwa di Ragunan Dapat Kado Natal dari Pengelola
Baca: Dari 8 Geng Motor Tersangka Penjarah Toko Busana yang Ditangkap Polisi, 3 Diantaranya Perempuan
Antisipasi Penimbunan
Menurut Titin, untuk mencegah penimbunan terhadap komoditi sehingga menjadi salah satu alasan kenaikan harga, pihaknya telah berkoordinasi dengan seluruh instansi terkait.
"Kalau mencegah penimbunan kita bersama - sama dengan instansi terkait selalu memonitor, jika terdapat laporan demikian kita pun langsung mengejar ke lokasi," tutur Titin.
Menanggapi hal serupa, Kapolrestro Tangerang Kombes Harry Kurniawan menambahkan bahwa selama ini terkait penimbunan komoditi di Kota Tangerang belum ditemukan.
Dan jajarannya akan menindak tegas jika terdapat kasus ini. "Penimbunan belum ada. Prinsipnya kami terus mem-backup sampai dengan Tahun Baru 2018," papar Harry.
Penulis: Andika Panduwinata