News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seperti Ini Wujud Gergaji Es yang Dibawa Pelaku Tawuran di Kota Depok

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gergaji es, salahs atu jenis senjata tajam pelaku tawuran yang disita polisi di Depok

Laporan Reporter Warta Kota, Budi Sam Law

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Anggota Tim Jaguar (Penjaga Gangguan dan Antikerusuhan) Polsek Pancoran Mas bersama anggota Tim Jaguar Polsek Beji menyita lima senjata tajam di sebuah bangunan kosong di Perumnas Depok di Jalan Camar 4, Pancoran Mas, Kota Depok, Kamis (25/1/2018) malam.

Dari lima sajam yang disita petugas, dua diantaranya adalah pedang bergerigi ukuran besar atau mirip gergaji es yang masing-masing panjangnya sekitar 2 meter lebih dan 1,5 meter.

Komandan Tim Jaguar Polresta Depok Iptu Winam Agus menuturkan bangunan kecil kosong yang digeledah petugas disinyalir sengaja dijadikan tempat untuk menyimpan senjata tajam oleh sekelompok pemuda. 

Sajam itu dapat cepat digunakan jika mereka tawuran atau kemungkinan melakukan tindak pidana kejahatan.

"Sajam yang kita temukan di bangunan kosong di sana adalah dua buah pedang gergaji besar, dua pedang gergaji kecil dan satu golok," kata Winam kepada Warta Kota, Jumat (26/1/2018).

Baca: Yamaha Lexi Ditawarkan dalam Enam Varian Warna, Asyik untuk Motor Harian

Baca: Pedagang Susu Jahe Tega Cabuli Anak Kandungnya yang Berusia Tiga Tahun

Winam mengatakan temuan itu berawal dari laporan warga yang merasa resah, atas adanya sejumlah remaja dan pemuda, yang sering nongkrong dan berkumpul di sebiuah bangunan kosong di Jalan Camar 4, Pancoran Mas, Depok.

"Warga resah dan takut dengan ulah sekelompok pemuda itu, yang kerap membawa sajam," kata Winam.

Karenanya menurut Winam, tim gabungan dari anggota Tim Jaguar Pancoran Mas dan Tim Jaguar Beji langsung mendatangi tempat dimana dilaporkan adanya para pemuda dan remaja itu berkumpul, yakni sebuah bangunan yang kosong.

"Kemudian tim menggeledah lokasi bangunan dan menemukan lima buah sajam. Yakni dua buah pedang gergaji besar ukuran 1,5 meter dan 2 meter, dua pedang gergaji kecil dan satu golok," kata Winam.

Saat saat didatangi katanya, tidak ada siapapun di bangunan kosong di sana.

Sebab para remaja dan pemuda yang biasa nongkrong di sana sudah berhasil kabur terlebih dahulu. "Jadi tidak ada remaja atau pemuda atau pelaku yang kami amankan dalam kasus ini," kata Winam.

Sedangkan lima buah sajam yang disita pihaknya kata Winam sudah diserahkan ke Polsek Pancoran Mas, untuk didalami lebih jauh.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini