TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Melanjutkan kesuksesan tahun-tahun sebelumnya, JFFF ke-15 kembali menghadirkan Gading Model Search (GMS) 2018 untuk menelurkan model-model berbakat yang dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah runway nasional maupun internasional, seperti Patricia Gouw - GMS 2009 (Runner Up Asia’s Next Top Model season 4), Kezia Warouw - GMS 2015 (Putri Indonesia 2016 & kontestan Miss Universe 2017), dan Bunga Jelitha Ibrani - GMS 2005 (Putri Indonesia 2017 & kontestan Miss Universe 2018).
Audisi GMS 2018 pertama telah digelar pada Sabtu, 10 Februari 2018 lalu di Summarecon Mal Bekasi dengan total 54 pendaftar (26 pria dan 28 wanita), dan akhirnya terpilih 6 pria dan 6 wanita yang berhak mendapatkan kesempatan mengikuti tahap selanjutnya.
Terlihat Musa Widyatmodjo (Fashion Designer), Bimo Permadi (Asst. Managing Editor Her World Indonesia), dan Denden S. (Fashion Committee JFFF) sebagai Dewan juri Audisi GMS saat itu.
Ajang GMS terdiri atas empat tahap, yaitu Audisi, Semi Final, Grand Final, dan Winners Announcement.
Seperti tahun sebelumya, audisi GMS 2018 kembali digelar di tiga lokasi, setelah di Summarecon Mal Bekasi maka audisi selanjutnya berlokasi di Summarecon Mal Serpong pada 24 Februari 2018, dan La Piazza Summarecon Kelapa Gading pada 3 Maret 2018.
Para peserta yang lolos audisi kemudian berhak mengikuti babak Semi Final pada 10 Maret 2018 di La Piazza, Summarecon Kelapa Gading untuk dipilih 10 pasang Finalis GMS 2018.
Grand Final GMS 2018 diselenggarakan pada 7 April 2017 di The Atrium, Summarecon Mal Kelapa Gading dengan jajaran juri yang terdiri dari para insan yang sangat kompeten di bidangnya dan turut mendukung industri mode, di antaranya redaktur mode terkemuka Indonesia, desainer papan atas Indonesia, model senior, dan pelaku industri kosmetika terkemuka Indonesia. Partisipasi para juri inilah yang menjadi salah satu faktor keberhasilan GMS.
Para pemenang akan diumumkan pada 19 April 2018 bersamaan dengan opening fashion show di Harris Hotel & Conventions Kelapa Gading. Setiap tahunnya dipilih tiga Juara Pria, tiga Juara Wanita, dan satu Juara Favorit GMS.
Cut Meutia, Deputy Chairman JFFF menjelaskan, “GMS terbukti menjadi langkah awal yang tepat bagi para generasi muda yang berminat menjadi model profesional karena mereka akan mendapatkan ilmu serta networking luas yang mendukung profesinya.
Beberapa kriteria dalam GMS adalah kemampuan berjalan di runway, tampilan fisik yang proporsional dan mendukung tentunya, serta memiliki etos kerja dan attitude yang baik. Karena apalah artinya skill, jika tidak didukung dengan perilaku yang baik.”
Rangkaian acara Fashion Festival dalam JFFF tak hanya sebagai sarana bagi para pelaku industri mode yang sudah berpengalaman, tetapi juga memberikan kesempatan bagi generasi mudanya.
Salah satunya adalah melalui Gading Model Search (GMS) sebagai ajang pencarian bakat baru di bidang modeling yang telah diakui sebagai salah satu kompetisi modeling terbaik di Indonesia. Sekilas tentang Gading Model Search
Tidak sekedar menjadi wadah bagi para remaja dan anak muda yang memiliki minat pengembangan diri serta karir di dunia modeling, tetapi sejak tahun 2008, hadir pula Gading Model Search Kids, yang membuka kesempatan bagi usia anak-anak (5 – 10 tahun) untuk mengasah kemampuan serta keberaniannya dalam tampil di panggung catwalk.
Hadirnya kompetisi GMS ini merupakan sebagai salah satu komitmen JFFF dalam mendukung perkembangan industri fashion di Indonesia.