TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beredar pesan singkat melalui grup mengenai peristiwa meninggalnya wanita bernama Warsilah (31) yang terjatuh dari jalan layang Jalan A Yani, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Peristiwa itu terjadi pada Minggu (1/7/2018) pukul 08.40 WIB.
Dalam pesan singkat tersebut, diceritakan Warsilah yang sedang menumpangi motor bersama pengemudi ojek online didekati oleh dua penjambret yang mengendarai satu sepeda motor saat melintasi jalan layang tersebut.
Warsilah saat itu menumpangi motor sambil memainkan ponselnya.
Kemudian dua orang jambret langsung berusaha merampas ponsel milik Warsilah.
Baca: Polisi Tangkap Spesialis Jambret di Kawasan Cikarang Selatan
Terjadilah tarik-menarik.
Pengendara ojek online yang panik kemudian berusaha meminggirkan kendaraannya.
Sayangnya, ia kehilangan kendali dan menabrak pembatas jalan yang mengakibatkan Warsilah terjatuh.
Ia pun mengalami pendarahan cukup serius di bagian kepala hingga menyebabkan dirinya tewas. Dua orang penjambret diberitakan langsung melarikan diri.
Para pengemudi ojek online yang datang membantu menemukan identitas Warsilah di dalam tas.
Ia beralamat di Jalan Kebon Nanas Utara, Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur.
Hingga saat ini, belum ada pihak kepolisian yang mengonfirmasi peristiwa tersebut.
Kapolsek Cempaka Putih Komisaris Rosiana belum memberikan respon panggilan telepon serta pesan singkat Warta Kota.
Penulis: Rangga Baskoro