News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Eka Cipta Widjaja Meninggal

Eka Tjipta Widjaja Wafat, Ignasius Jonan: Kerja Kerasnya Perlu Kita Contoh

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri ESDM Ignasius Jonan saat melayat ke Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Minggu (27/1/2019) tempat almarhum pemilik Sinar Mas Group, Eka Tjipta Widjaja disemayamkan.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri ESDM Igansius Jonan melayat almarhum pemilik Sinar Mas Group, Eka Tjipta Widjaja yang kini disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Minggu (27/1/2019).

Jonan mengatakan kerja keras dan usaha sungguh-sungguh yang dilakukan almarhum untuk membesarkan perusahaan Sinar Mas Group patut menjadi teladan.

“Usaha dan kerja kerasnya yang sungguh-sungguh patut kita teladani,” ungkap Jonan.

Walaupun tak kenal dekat secara pribadi, Jonan mengatakan dirinya hadir untuk memberi penghormatan terakhir bagi almarhum Eka Tjipta yang menurutnya seorang tokoh hebat.

“Beliau ini tokoh hebat, meninggal di usia 97 tahun, saya kira beliau menghabiskan waktu untuk berkiprah paling tidak 75 tahun, membangun perusahaan kecil menjadi sebesar sekarang dan melawati berbagai zaman,” tegas Jonan.

“Saya tahu betul Pak Eka karena saya sudah berkecimpung selama 32 tahun meskipun belum pernah bekerja di perusahaan yang dinaungi beliau,” imbuhnya.

Baca: Menteri ESDM dan Menpan-RB Melayat Almarhum Eka Tjipta Widjaja

Managing Director Sinar Mas Group, Gandi Sulistyanto yang menjadi perwakilan pihak keluarga dan perusahaan menceritakan bahwa almarhum Eka Tjipta mengawali usahanya dengan menjajakan biskuit dan permen di Kota Makkasar tahun 1938 silam menggunakan sepeda.

Gandi menjelaskan bahwa dalam mengembangkan usahanya almarhum Eka Tjipta memegang teguh prinsip jujur, kredibilitas, dan bertanggung jawab yang sekarang bertransformasi menjadi nilai yang dianut perusahaan Sinar Mas Group yaitu integritas, sikap positif, berkomitmen, perbaikan berkelanjutan, inovatif, dan loyal.

“Dari kerja keras beliau kini Sinar Mas menaungi beberapa anak perusahaan yang tetap independen dan dengan manajemen masing-masing yang bergerak di bidang sektor pulp dan kertas, agrobisnis dan makanan, pengembang dan real estate, jasa keuangan, telekomunikasi dan data serta energi dan infrastruktur,” pungkas Gandi. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini