Sebanyak 8 orang disebut sempat terjebak di dalam gedung dan 3 orang merupakan pelintas di jalan samping gedung.
Dilaporkan 2 orang sempat dilarikan ke rumah sakit karena insiden tersebut.
50 Warga Kota Bambu Selatan Terpaksa Mengungsi
Akibat gedung roboh di Jalan Brigjen Katamso, 50 warga Kota Bambu Selatan, Jakarta mengungsi.
Mereka meninggalkan rumah karena khawatir dengan reruntuhan puing bangunan yang berdampak ke bangunan rumah sekitar.
"Itu sudah mulai dari kemarin dipindahkan, mengosongkan rumahnya, ada yang numpang ke saudaranya, tetangganya ada juga yang ke Wisma Riau," jelas Lurah Kota Bambu Selatan Muhadi saat dikonfirmasi Selasa (7/1/2020).
Muhadi mengatakan total ada 50 warga yang mengungsi karena evakuasi perubuhan total gedung 4 lantai tersebut.
Pantauan Wartakotalive.com Selasa siang lantai 3 dan 4 bangunan tersebut sudah roboh seutuhnya.
Namun bagian kiri gedung dan lantai 1 masih berdiri kokoh.
Sedangkan sebagian lantai 2 juga terlihat masih belum dirobohkan.
Muhadi menjelaskan bangunan tersebut sudah dipastikan akan dirobohkan total.
Namun sampai saat ini pihaknya masih belum mengetahui kapan dan oleh siapa bangunan itu akan dirobohkan sepenuhnya.
"Kamis insyaallah baru mau musyawarah, masalahnya itukan bangunan milik pribadi, jadi harusnya itu tanggung jawab pemilik gedung untuk merobohkan bangunan," jelas Muhadi.
Muhadi berharap pemilik bangunan bertanggung jawab untuk merobohkan gedung.