TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah, akhirnya angkat bicara mengenai polemik revitalisasi Monumen Nasional (Monas).
Menurutnya, pihak pemprov melakukan revitalisasi sisi selatan kawasan Monas agar Tugu Monas mudah dilihat wisatawan.
Dia membandingkannya dengan Menara Eiffel di Paris, Perancis.
Saefullah menjelaskan, wisawatan bisa masuk ke kawasan Monas dari plaza selatan di Jalan Medan Merdeka Selatan dan melihat Tugu Monas setelah revitalisasi selesai.
Seperti diketahui, pintu masuk kawasan Monas saat ini berada di silang Monas.
Selain itu, Saefullah juga ingin menambahkan kenyamanan bagi para pengunjung Monas.
Baik dari daerah Jakarta, luar Jakarta, ataupun turis mancanegara.
Saefullah juga ingin agar Monas tampak lebih berkelas.
"Kami ingin ada kenyamanan bagi pengunjung Monas, baik yang datang dari Jakarta sendiri, luar Jakarta mungkin, juga turis mancanegara, yang datang supaya berkelas Monas," ujarnya.