Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hujan yang turun sejak Senin malam hingga Selasa pagi ini (25/2/2020), membuat sejumlah pintu air mengalami kenaikan.
Berikut tinggi permukaan air dan status pintu air yang dihimpun dari Posko Dinas SDA Jakarta melalui akun resminya pada pukul 07.00 WIB :
- Pesanggarahan hujan (siaga 4)
- Angke Hulu hujan (siaga 2)
Baca: Rel Terendam, Manajemen KRL Commuter Line Lakukan Rekayasa Pola Operasional
- Katulampa hujan (siaga 4)
Baca: Pintu Air Karet Siaga Satu, Warga Bantaran Sungai Diimbau Waspadai Banjir Besar
- Depok gerimis (siaga 4)
- Manggarai hujan (siaga 2)
- Krukut hulu hujan (siaga 4)
- Karet hujan (siaga 1)
- Waduk Pluit hujan (siaga 4)
- Pasar Ikan kali hujan (siaga 3)
- PA Marina hujan (siaga 3)
- Cipinang hulu gerimis (siaga 3)
- Sunter hulu hujan (siaga 3)
- Pulo Gadung hujan (siaga 3)
Hujan di Jakarta dan sekitarnya membuat sejumlah titik atau lokasi tergenang seperti di wilayah-wilyah merata mulai Jakarta Pusat, Timur, Barat, Utara, Selatan, maupun Bekasi.
Genangan banjir juga membuat sejumlah perjalanan transportasi umum terganggu serta arus listrik harus dipadamkan di sejumlah wilayah.