TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Pemerintah Kabupaten Bogor berencana menggelar tes cepat alias rapid test satu kampung di Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Langkah itu dilakukan menyusul adanya kegiatan pengumpulan massa di sana.
Pada 28 Juni lalu, salah seorang Tokoh Masyarakat Sekitar, Abah Surya Atmadja menghelat acara khitanan. Abah Surya mengundang sejumlah tamu-tamu beken, di antaranya Rhoma Irama.
Rhoma bahkan sempat ikut nimbrung dan menyumbangkan lagu di acara tersebut.
“Rencananya Selasa besok (hari ini rapid test),” ujar Bupati Bogor, Ade Yasin melalui siaran persnya, Minggu (5/7/2020).
-
Baca: Sosok Abah Surya, Pengundang Rhoma Irama di Acara Khitanan Ternyata Pendiri Soneta, Kini Minta Maaf
Ada mengatakan, pelaksanaan rapid tes adalah bentuk konkret pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran virus Covid-19.
Selepas acara khitanan, timnya langsung turun melacak siapa saja yang hadir dalam pentas dangdut itu.
“Kami kerahkan petugas di sana dan Tim Satgas Siaga Corona. Kami tak mau Pamijahan jadi ‘kluster’ baru Corona,” tegas Politikus PPP tersebut.
Dia mengajak masyarakat untuk proaktif dan persuasif dalam pelaksanaan rapid test nanti. Pemerintah butuh memetakan warga, sebagai basis acuan penanganan dan mitigasi Covid-19.
Terlebih pesta khitanan digelar lebih dari satu hari, karena selain dangdutan ada pula acara seperti wayang golek di hari sebelumnya.
“Kita tidak pernah tahu ketika acara, apakah semua benar-benar clean (bersih) dari Corona? Ini yang kita antisipasi. Jangan sampai masyarakat menjadi korban,” beber Ade.
“Menekan penyebaran Covid-19 butuh kesadaran semua pihak. Kita bantu para petugas medis. Saling menjaga. Acara kemarin harus kita jadikan pelajaran,” tutup dia.
Si empunya hajatan di Kabupaten Bogor, yang mengundang Rhoma Irama dan penyanyi dangdut lainnya di masa pandemik virus corona, menawarkan bantuan.
Mereka berinisiatif membantu pelaksanaan rapid test massal Gugus Tugas Penangan Covid-19 Kabupaten Bogor.