Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Taman Margasatwa Ragunan menegaskan pihaknya tidak sedang merugikan siapa pun terkait penutupan Ragunan hari ini, terlebih bagi calon pengunjung yang sudah mendaftarkan tiket secara daring
"Tiket tidak ada transaksi kami hanya mendaftarkan saja dan itu nanti bisa daftar ulang di hari Selasa. Itu nanti akan kita buka lagi hari Selasa. Jadi tidak ada yang dirugikan," kata Staf Layanan Informasi dan Kehumasan Wahyudi Bambang di TM Ragunan, Jakarta Selatan, Minggu (16/5/2021).
Bahkan, dikatakan Wahyudi, pihaknya telah berusaha membalas semua calon pengunjung yang sudah mendaftar online.
"Kami sudah beritahukan kita balas semua yang sudah mendaftar secara online bahwa hari ini ditutup dan nanti silakan mendaftar lagi pada hari Selasa," katanya.
Baca juga: Ragunan Tutup di Hari Libur, Para Pengunjung Luapkan Kekecewaan
"Jadi H-1 Selasa, nanti Senin mereka daftar karena besok kita masih tutup karena kita libur satwa," lanjut Wahyudi.
Sementara itu, Wahyudi menegaskan bahwa penutupan sementara ini bukan karena TM Ragunan tak menghiraukan protokol kesehatan bagi pengunjungnya.
Penutupan ini, dikatakan Wahyudi, usai ada koordinasi dari pihak internal serta dikuatkan oleh peraturan dari Dinas Pariwisata DKI Jakarta
"Jadi bukan karena pengunjungnya ngga taat dengan protokol kesehatan, kemarin itu enggak ada masalah, karena kami secara ketat melakukan pengawasan pengunjung di sini, dan dalam hasil pengawasan kami pengunjung di ragunan itu sebagian besar patuh terhadap protokol kesehatan," pungkasnya.
Baca juga: Picu Kerumunan, Ancol, TMII dan Ragunan Tutup, Besok Baru Buka, Dinas Pariwisata Evaluasi Prokes
Diketahui, Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan ditutup per Minggu (16/5/2021) atau H+3 Lebaran Idul Fitri.
Pantauan di lokasi, petugas gabungan dari TNI-Polri serta Satpol PP menjaga pintu masuk TM Ragunan di Jalan Harsono RM.
Arus lalu lintas di Jalan Harsono RM juga tampak ramai lancar.
Petugas di lapangan tampak memberikan pengumuman melalui pengeras suara kepada para pengunjung.
"Diberitahukan kepada bapak dan ibu pengunjung Taman Margasatwa Ragunan bahwa Ragunan ditutup hari ini dan akan dibuka kembali Selasa 18 Mei 2021," kata petugas yang berjaga melalui pengeras suara, Minggu (16/5/2021).
Mendengar pengumuman, para pengunjung berhenti di sisi kiri jalan. Kebanyakan dari para pengunjung mengendarai sepeda motor