Seperti diketahui, Let's Share adalah sebuah komunitas yang bergerak di bidang kesehatan di bawah naungan Yayasan Berbagi Kasih Indonesia.
Komunitas ini sudah berjalan sejak tahun 2015 lalu diprakarsai oleh dr Rininta Cristabella yang merupakan seorang dokter yang fokus dalam dua bidang yaitu pendidikan dan kesehatan.
Dalam bidang pendidikan, Let's Share fokus pada distribusi alat-alat kebutuhan anak-anak sekolah seperti alat tulis tas, sepatu dan juga pakaian.
Terutama bagi sekolah-sekolah yang berada di area pinggiran Jakarta dan di beberapa wilayah di pelosok yang sulit untuk dijangkau.
Dalam bidang kesehatan, Let's Share Healthcare fokus pada berbagai bidang terutama dalam sektor kesehatan kehidupan anak seperti pengobatan gratis (rawat jalan bagi anak masyarakat yang kurang mampu), operasi bagi orang yang terkena cacat bawaan atau didapat seperti bibir sumbing dan langit sumbing atau yang terkena luka bakar dan lain sebagainya.
"Kami juga memiliki divisi yang bergerak khusus dalam bidang bencana alam," katanya.
Sampai saat ini relawan Let's Share telah pergi ke beberapa wilayah yang cukup jauh dari luar Jawa seperti tsunami yang terjadi di Palu, banjir bandang di Maluku, juga bencana alam yang terjadi di Papua dan yang terakhir di NTT di awal tahun lalu.
"Yang kami lakukan di sana mendistribusikan obat-obatan, cek kesehatan gratis, trauma healing, kebutuhan bayi serta kebutuhan-kebutuhan sembako lainnya," ujarnya.