Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Nur Indah Farrah Audina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Guna membantu masyarakat, Pemprov DKI Jakarta menghadirkan pangan bersubsidi.
Pangan bersubsidi ini ditujukan bagi mereka penerima manfaat, di antaranya penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP), bergaji maksimal 1,1 kali Upah Minimum Provinsi (UMP), penghuni rusun yang sudah terhubung dengan Bank DKI, lansia yang tidak mampu dan penyandang disabilitas yang tidak mampu.
Para penerima manfaat ini dapat membeli pangan bersubsidi seperti telur ayam (1 kilogram), beras (5 kilogram), ikan kembung (1 kilogram), susu UHT (24 pak per karton), daging sapi (1 kilogram) serta daging ayam (1 ekor) dengan harga yang lebih murah ketimbang di pasaran.
Terbaru, pelaksanaan pangan bersubsidi sudah dimulai kembali sejak Rabu (1/9/2021) lalu.
Lantaran tetap berlangsung di tengah pandemi, Pemprov DKI berupaya agar protokol kesehatan tetap dijaga, dipatuhi, serta diterapkan para penerima manfaat.
Baca juga: Pangan Murah Bersubsidi bagi Mereka yang Terdampak Pandemi
"Untuk mencegah kerumunan mulai diberlakukan pendaftaran online untuk mendapatkan nomor antrean melalui situs https://antriankjp.pasarjaya.co.id," ungkap Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta Suharini Eliawati, Minggu (10/10/2021).
Melalui situs tersebut, para penerima manfaat dapat memilih hari, tanggal, jam, dan lokasi yang dipilih untuk pembelian pangan bersubsidi.
"Selain itu pada masing-masing lokasi distribusi diberlakukan kuota maksimal (150-2000 orang per hari) disesuaikan dengan sarana dan prasarana lokasi distribusi," papar Suharini.
Berikut rincian detail sasaran penyediaan dan pendistribusian pangan bersubsidi:
- Penerima KJP Plus yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Pekerja Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) yang memperoleh penghasilan paling besar senilai dengan 1,1 (satu koma satu) kali Upah Minimum Provinsi (UMP) yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Penghuni yang tinggal di Rumah Susun yang dikelola oleh Pemerintah Daerah yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Penyandang Disabilitas yang tidak mampu memenuhi kebutuhan dasarnya yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Masyarakat Lansia yang tidak mampu memenuhi kebutuhan dasarnya, yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Pekerja/Buruh yang memiliki Kartu Tanda Penduduk Daerah dengan besaran gaji paling besar senilai dengan 1,1 (satu koma satu) kali UMP yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Kader Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yang tidak mampu memenuhi kebutuhan dasarnya yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
- Guru Non Pegawai Negeri Sipil dan Tenaga Kependidikan Non Pegawai Negeri Sipil yang memperoleh penghasilan paling besar senilai dengan 1,1 (satu koma satu) kali UMP yang terdaftar pada whitelist PT Bank DKI
Selain itu, berikut rincian subsidi yang diterima para penerima manfaat berdasar data terkini:
- Telur ayam (1 kilogram)
Harga dipasaran: Rp 29.000
Setelah disubsidi: Rp 19.000
- Beras (5 kilogram)
Harga dipasaran: Rp 63.500
Setelah disubsidi: Rp 33.500
- Ikan Kembung (1 kilogram)
Harga dipasaran: Rp 46.900
Setelah disubsidi: Rp 33.900
- Susu Ulta High Temperature (UHT) (24 pak perkarton)
Harga dipasaran: Rp 80.400
Setelah disubsidi: Rp 50.400
- Daging Sapi (1 kilogram)
Harga dipasaran: Rp 115.000
Setelah disubsidi: Rp 80.000
- Daging Ayam (1 ekor)
Harga dipasaran: Rp 38.000
Setelah disubsidi: Rp 30.000
JakGrosir
JakGrosir adalah pusat perkulakan milik Perumda Pasar Jaya.
JakGrosir yang merupakan induk seluruh gerai pangan yang ada di masing-masing wilayah ini menjadi satu diantara lokasi pengambilan pangan murah atau pangan bersubsidi.
Selain itu, keberadaaan JakGrosir untuk mendukung Jakmart, Mini Distribution Center (DC) dan lainnya yang menyediakan kebutuhan pangan murah bagi warga Jakarta.
Sehingga dengan adanya seluruh gerai milik Perumda Pasar Jaya ini maka masyarakat dan pedagang pasar bisa mendapatkan bahan makanan murah.
Sejauh ini, ada empat JakGrosir sebagai pusat perkulakan Pasar Jaya.
"Lokasinya di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur; Pulau Tidung Kecil, Kepulauan Seribu, Walang Baru, Jakarta Utara dan Kedoya, Jakarta Barat," ucap Direktur Perumda Pasar Jaya Arief Nasrudin.
Berikut lokasi empat JakGrosir:
1. JakGrosir Pasar Induk Kramat Jati
2. JakGrosir Tidung Kecil
3. JakGrosir Walang Baru
4. JakGrosir Kedoya
Selain itu, ada juga gerai Perumda Pasar Jaya di Jakarta, diantaranya:
Pasar Jaya
1. Kantor Pusat Cikini
2. Pasar Pramuka
3. Pasar Rawabening
4. Upb Kramat Jati
5. Pasar Atom
6. Pasar Asem Reges
7. Pasar Duren Sawit
8. UPB Glodok
9. Pasar Walang Baru
10. Kantor Area Barat/Alaydrus
11. Pasar Tebet Timur
12. Pasar Grogol
13. Pasar Slipi
14. Pasar Pelita
15. Pasar Perumnas Klender
16. Pasar Koja Baru
17. Pasar Sunan Giri
18. Pasar Tanah Abang
19. Pasar Rawabadak
20. Pasar Tomang
21. Pasar Mayestik
22. Pasar Johar Baru
23. Pasar Kenari
24. Pasar Gembrong
25. Pasar Lenteng Agung
26. Pasar Cijantung
27. Pasar Cawang Kavling
28. Pasar Kebayoran Lama
29. Pasar Kelapa Gading
30. Thamrin 10
31. Pasar Rumput
32. Pasar Manggis
33. Pasar Pluit
34. Pasar Bukit Duri
35. Pasar Ciracas
36. Pasar Pondok Bambu
Gerai DKPKP
1. Gerai Tani Klender
2. Gerai Cupang Slipi
3. Gerai Susu Bambu Apus
4. Gerai Inpari
5. Gerai Siduck Rorotan
6. Gerai Fishangke
7. Gerai Kamal TPI
8. Gerai Pardilale
9. Gerai Semanan
10. Gerai Pusbaning Ragunan
Gerai Wali Kota/Pemrov
1. Gerai Balai Kota
2. Gerai Kompak Walikota Administrasi Jakarta Selatan
3. Gerai JP Walikota Administrasi Jakarta Pusat
4. Gerai Sri Gunting Walikota Administrasi Jakarta Timur
Gerai Kelurahan dan Kecamatan
1. Kelurahan Pondok Pinang
2. Kelurahan Pasar Minggu
3. Kecamatan Setiabudi
4. Kelurahan Pejaten Timur
5. Kelurahan Pejaten Barat
6. Kecamatan Jagakarsa
7. Kelurahan Cipedak
8. Kelurahan Srengseng Sawah
9. Kecamatan Pancoran
10. Kecamatan Kebayoran Lama
11. Kelurahan Lebak Bulus
12. Kelurahan Jagakarsa
13. Kecamatan Cilincing
14. Kelurahan Marunda
15. Kecamatan Cempaka Putih
16. Kecamatan Sawah Besar
17. Kelurahan Pondok Kelapa
18. Kelurahan Cipinang Cempedak
19. Kelurahan Cipinang Besar Selatan
20. Kelurahan Rawa Bunga
21. Kelurahan Cipinang Besar Utara
22. Kecamatan Cilandak
23. Kelurahan Cipinang Melayu
24. Kecamatan Pasar Rebo
25. Kelurahan Pekayon
26. Kecamatan Mampang Prapatan
27. Kelurahan Penggilingan
28. Kecamatan Pulo Gadung
29. Kelurahan Pondok Ranggon
30. Kelurahan Cijantung
31. Kelurahan Kramat Jati
32. Kelurahan Rambutan
Gerai Rusun
1. Gerai Marhamas
2. Gerai Rusun Bambu Larangan
Gerai Serikat
1. Gerai SPSI Cakung
2. Gerai FSPMI Kayu Tinggi
3. Gerai Kgn
4. Gerai Yapenprov DKI