"Sekarang tidak lanjut, kita tahan dulu karena lalin (lalu lintas) cukup padat. Traffic sampai 24 jam, bahkan malam masih ramai," ujarnya.
Saipul sendiri tidak dapat menjelaskan sampai kapan proyek tersebut akan kembali dikerjakan.
Ia menyebut, pengerjaan akan dilanjutkan merujuk situasi lalu lintas di Jalan Haji Nawi.
"Kita lihat situasional, yang penting di dalam pemukiman. Soalnya kalau metode kerja antara galian dan beton harus matching (sesuai) sehingga tidak ada yang delay (terlambat)," ungkap Saipul.
"Jangan sampai udah gali, barang material terlalu lama, lalu lintas jadi terganggu," tutupnya.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Mangkrak Lebih dari Sepekan, Proyek Drainase Vertikal Bikin Jalan Haji Nawi Macet Parah dan Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Jalan Haji Nawi Kebayoran Baru Tergenang Setelah Hujan Deras, Arus Lalu Lintas Tersendat