"Kemudian dari sekuriti berusaha melawan pelaku sehingga pelaku melarikan diri," sambung Rio.
Menyikapi peristiwa begal tersebut polisi sudah melakukan penyelidikan dan sudah menggelar olah TKP dengan memeriksa saksi-saksi untuk segera menangkap para pelaku.
Petugas PPSU Harus Jalani Operasi di RSUD Koja
Aris Pajriansyah (38), petugas PPSU Kelapa Gading Timur harus menjalani operasi di RSUD Koja, Jakarta Utara setelah berhasil selamat dari aksi begal yang terjadi Selasa (22/2/2022).
Direktur RSUD Koja, dr. Ida Bagus Nyoman Banjar mengatakan tindakan operasi harus dilakukan setelah korban mengalami luka sabetan senjata tajam berupa celurit di pergelangan tangan kiri.
“Hasil diagnosa ada putus tendon (jaringan ikat yang menghubungkan otot dengan tulang atau bagian tubuh lainnya),” ucap Nyoman, Selasa (22/2/2022).
Hanya pasien harus menunggu hasil pemeriksaan toleransi badan seperti rontgen hingga tes PCR.
Sementara jadwal operasi pun tengah diurus oleh dokter spesialis ortopedi RSUD Koja.
“Kami masih menunggu hasil pemeriksaan yang lain sebelum tindakan operasi. Jadwalnya masih menunggu informasi dokter spesialis ortopedi,” katanya.
Motor dan Barang Berharga Tidak Berhasil Digondol Begal
Sementara Lurah Kelapa Gading Timur, Togos Silalahi mengatakan peristiwa yang menimpa petugas PPSU anak buahnya itu terjadi sekira pukul 04.30 WIB.
Pada saat itu, korban melintas di Jalan Arcodion RT 05/RW 07, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara menuju kantor Kelurahan Kelapa Gading Timur.
"Jadi korban baru saja berangkat dari rumah menuju kantor kelurahan. Dia mau bertugas menyapu jalan," ucap Togos.
Beruntung motor yang dikendarai korban tidak berhasil digasak pelaku yang diduga berjumlah empat orang.