News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Selalu Paling Depan Bela Anies Baswedan, Sosok M Taufik yang Disebut Rekan Satu Partai Tak Berguna

Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Rabu (25/3/2020).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari fraksi Partai Gerindra, M Taufik dikabarkan bakal bergabung dengan Partai NasDem.

Anggota Dewan Pembina Gerindra Desmond J Mahesa mendukung bekas Ketua DPD Gerindra DKI itu angkat kaki dari partai besutan Prabowo Subianto.

"Iya saya support dia pindah ke NasDem. Saya support, memang tidak berguna juga dia di Gerindra. Kalau berguna pasti dia bertahan kan, kalau benar dia bertahan kan," ungkap Desmond di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (30/3/2022).

Desmond mengatakan jika memang M Taufik memutuskan berpindah partai, maka hal itu disebabkan Taufik sendiri, bukan karena Gerindra.

"Kalau ada orang pindah partai, pertanyaan dia tidak bisa menyesuaikan diri di partai atau partainya nggak benar? Menurut saya Gerindra lebih benar, Taufik-nya nggak benar kalau dia pindah," tandasnya. 

M Taufik diketahui adalah pria yang selalu membela setiap kebijakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Lalu seperti apa sebenarnya sosok M Taufik?

Dikutip dari DPRD Provinsi DKI Jakarta, pria kelahiran Jakarta 3 Januari 1957 tersebut merupakan seorang politikus Partai Gerindra.

M Taufik pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019.

Di partainya, Gerindra, Taufik termasuk kader senior.

Baca juga: Desmond Soal Isu M Taufik Keluar dari Partai Gerindra: Dia Tidak Berguna

Ia sudah bergabung dengan partai berlambang burung garuda sejak berdiri pada 2008.

Kala itu, ia langsung dipercaya menjadi Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta.

Setelahnya, ia sempat bergabung dengan Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) dan Golkar.

Namun, Taufik berlabuh kembali di Gerindra dan lolos menjadi wakil rakyat.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini