News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Amel Queen Juara Festival Karaoke Korporasi dan Media Massa 2022

Penulis: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Amel Queen Juara 1 Kategori Korporasi

“Terutama buat Anda yang bercita-cita menjadi penyanyi, Anda bisa, lho, mengisi kegiatan dengan latihan vokal sendiri di rumah. Bagaimana caranya?,” ujar Maxi.

Pertama, menerapkan teknik pernapasan serta postur tubuh yang tepat. Kedua, membiasakan untuk pemanasan sebelum bernyanyi. Pemanasan yang baik dapat memudahkan Anda mencapai nada tertentu, serta mengurangi risiko cedera pada tenggorokan. Ketiga, mengenali karakter vokal diri sendiri. Keempat, selalu menyempatkan latihan di sela kesibukan. Kelima, mempelajari tips dari penyanyi profesional.

Juara 1 Kategori Media Massa, Hendri Tutuboy (Citra Indonesia)

Festival Karaoke Korporasi dan Media Massa kembali digelar tahun ini setelah sempat vakum lantaran pandemi Covid-19.

Dalam event Kali ini, BNI kembali turut berpartisipasi dan mendukung Festival Karaoke Korporasi dan Media Massa 2022. Festival yang diprakarsai Empat Mata Elang, salah satu promotor musik ternama tanah air, ini sudah digelar sebanyak tiga kali sejak 2017, 2018, dan 2019.

Festival karaoke ini sempat vakum pada 2020 dan 2021 lantaran pandemi Covid-19. Tahun ini, festival bergengsi tersebut akhirnya kembali digelar.

“Festival Karaoke Korporasi dan Media merupakan ajang bagus untuk silaturahmi bagi wartawan dan karyawan korporasi. Selain menjalin tali silaturahmi, festival ini merupakan kesempatan bagi karyawan media massa dan korporasi, BUMN untuk menampilkan keahliannya dalam seni musik dan vokal. Semoga acara ini  dapat berjalan lancar dan sukses,” jelas Wakil Pemimpin Divisi I Divisi Komunikasi Perusahaan dan Kesekretariatan BNI, Selly Adriatika dalam keterangan resmi.

Dalam kesempatan itu, CEO Empat Mata Elang, M Soleh turut menjelaskan mengenai dunia seni musik. Menurut dia, seni musik adalah hasil cipta sebagai bentuk pengungkapan perasaan dan emosi yang dituangkan dalam bentuk suara atau audio dengan memperhatikan unsur-unsurnya berupa sehingga menghasilkan nada yang indah.

Musik terdiri atas beberapa unsur, yaitu melodi, harmoni, ritme, dan timbre. Musik termasuk sejenis fenomena intuisi, untuk mencipta, memperbaiki, dan mempersembahkannya adalah suatu bentuk seni. Musik adalah sebuah fenomena unik yang dihasilkan oleh beberapa alat musik.

“Tujuan acara ini di antaranya untuk menjalin keakraban antara wartawan dan korporasi, BUMN khususnya lewat seni musik. Diharapkan, melalui seni musik, semua orang dapat saling bertemu dan saling mengenal dan terjalin kebersamaan. Semua peserta menujunkkan talenta yang bagus terutama di kategori korporasi. Semoga, bakat-bakat mereka bisa tersalurkan dengan baik,” jelas M Soleh.

Peserta festival karaoke ini merupakan wartawan dan fotografer yang bekerja di media cetak, online, maupun televisi atau di perusahaan BUMN/Swasta, terutama dari pihak sponsorship. ***

DAFTAR JUARA

Festival Karaoke Korporasi dan Media Massa 2022

Korporasi

1.  AMEL QUEEN (PT KENCANA TEHNIK SOLUSI ME)

2.  RISKA PARAMITA (ANGKASA PURA 2)

3.  ADHA PUTRA (BRI)

4.  JULASBI BIN TANRI (COWAY INTERNASIONAL INDONESIA)

Media Massa

1. HENDRI TUTUBOY (CITRA INDONESIA)

2. ANGGA BHAGYA NUGRAHA (WARTA KOTA)

3. DHERA ARIZONA PRATIWI (AKURAT.CO)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini