News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Masjid Jakarta Islamic Centre Kebakaran

FAKTA-FAKTA Kubah Jakarta Islamic Centre Kebakaran: 21 Damkar Dikerahkan hingga Tak Ada Korban Jiwa

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kubah Jakarta Islamic Centre kebakaran pada Rabu (19/10/2022) sore ini.

TRIBUNNEWS.COM - Fakta-fakta kubah Masjid Jakarta Islamic Centre (JIC) kebakaran pada Rabu (19/10/2022).

Menurut laporan, masjid yang terletak di Jalan Kramat Jaya Raya Nomor 1, RT 06/RW 01, Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara ini terbakar sekitar pukul 15.24 WIB.

Mengutip Kompas.com, JIC merupakan sebuah masjid serta lembaga pengkajian dan pengembangan Islam di Jakarta.

Berikut fakta-fakta kebakaran Kubah Jakarta Islamic Centre (JIC) kebakaran yang dirangkum Tribunnews.com:

21 Mobil Pemadam Dikerahkan

Awalnya, command center Pemadam Kebakaran DKI Jakarta mengerahkan lima unit mobil pemadam kebakaran.

Namun, karena api tak kunjung berhenti, petugas Damkar pun menambah jumlah mobil pemadam kebakaran.

Baca juga: Kubah Masjid Jakarta Islamic Centre Kebakaran, 20 Mobil Damkar dan 88 Personel Pemadam Diterjunkan

Petugas Damkar DKI Jakarta kemudian menambah mobil pemadam.

Setidaknya jumlah mobil pemadam yang dikerahkan mencapai 21 unit.

Adapun jumlah personel yang diterjunkan untuk memadamkan api ini sebanyak 88 personel.

"Saat ini masih dalam proses pemadaman dengan pengerahan sebanyak 21 unit dengan 88 personil," tulis unggahan akun Instagram Pemadam Kebakaran Jakarta @humasjakfire, Rabu (19/10/2022).

Adapun mobil pemadam tersebut 13 unit berasal dari Damkar Jakarta Utara, 3 unit dari Jakarta Pusat, 2 unit dari Jakarta Barat, dan 2 unit dari Jakarta Timur.

Penyebab Percikan Api

Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat dipicu adanya percikan las pekerja yang sedang memperbaiki kubah masjid.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini