News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seorang Pria Meninggal Dunia Saat Salat Magrib Berjamaah di Cakung Jakarta Timur

Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang jamaah meninggal dunia saat laksanakan Salat Magrib berjamaah di Cakung Jakarta Timur.

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beredar video viral seorang pria dikabarkan meninggal dunia saat menjalankan Salat Maghrib berjamaah di sebuah Masjid wilayah Kampung Pisangan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Senin (26/12/2022) lalu.

Video yang diunggah akun instagram @lensa_berita_jakarta pada Selasa (28/12/2022) kemarin itu memperlihatkan seorang pria memakai baju putih dan berpeci hitam tiba-tiba jatuh saat salat berjamaah.

Melihat ada jamaah yang terjatuh sontak jamaah lain yang berada di lokasi pun segera menolong dan mengangkat pria tersebut.

Sementara itu berdasarkan informasi yang diperoleh Tribunnews.com, pria tersebut terjatuh pada saat hendak melaksanakan rakaat kedua.

Baca juga: Pria di Kediri Bacok Ayahnya karena Dibangunkan untuk Salat

Mendapati hal itu, Kapolsek Cakung Kompol Syarifah Chaira pun membenarkan adanya kejadian tersebut.

Menurut Syarifah, pria yang yang terjatuh pada saat salah berjamaah itu bernama Yusar (61).

Usai kejadian itu, Yusar pun dikatakan Syarifah langsung dilarikan ke rumah sakit di wilayah tersebut.

"Sudah meninggal dunia, informasi dari tetangga bernama H Samsuri, sudah sakit kompilkasi," jelasnya, Rabu (28/12/2022).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini