TRIBUNNEWS.COM - Suami Ai Maemunah (41) berinisial WWN tak kunjung diketahui keberadaannya.
Ai Maemunah merupakan korban tewas dalam kasus satu keluarga diduga keracunan di Kelurahan Ciketing Udik, Kelurahan Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Adapun korban tewas lainnya yakni Ridwan Abdul Muiz (21) dan Muhammad Riswandi (20).
Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Hengki, menyampaikan pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi termasuk mantan suami korban berinisial DD.
"DD mantan suami AM (Ai Maemunah) sudah kita periksa."
"Karena selain mantan istrinya, tapi juga ayah kandung (Ridwan dan Riswan)," ujar Hengki, Senin (16/1/2023), dikutip dari TribunJakarta.com.
Mengenai WWN, Hengki mengungkapkan, sejauh ini pria tersebut belum diperiksa karena tidak diketahui keberadaannya.
"Kita akan hubungi, kita akan cari, karena sampai sekarang belum ada data yang bersangkutan (WWN) sedang berada di mana," ungkapnya.
Kesaksian Tetangga soal Suami Korban
Tetangga korban, Ami (60), mengungkapkan Ai Maemunah ketika berbelanja di warungnya, sempat berpamitan ingin pergi.
Menurutnya, saat itu korban menyampaikan bahwa suaminya akan segera menjemput.
"Dia pamit (Kamis, 12 Januari 2023). Semalem itu katanya dia mau dijemput 'Mak saya mau dijemput suami saya' gitu malem sebelum kejadian," ungkap Ami, Senin, dilansir Wartakotalive.com.
Baca juga: Bocah NR Korban Keracunan di Bekasi Sudah Diperbolehkan Pulang, Dede Solehudin dalam Kondisi Stabil
Ami mengaku tidak tahu detail terkait siapa saja yang berada di dalam rumah kontrakan itu.
Ia menyebut, di rumah tersebut hanya ada Ai Maemunah bersama anaknya.