Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Warga negara Korea berinisial Amy BMJ hingga kini masih menjadi sorotan publik terkait masalah rumah tangganya dengan sang suami, Aden Wong (AW).
Hal ini setelah beredar video yang memperlihatkan Aden Wong berusaha membawa kabur anaknya bersama pedangdut Tisya Erni.
Adapun Tisya Erni dituding menjadi selingkuhan dari Aden Wong.
Amy BMJ sebelumnya telah melaporkan pedangdut Tisya Erni dan AW atas kasus tersebut ke Polda Metro Jaya.
Hingga kini polisi masih menyelidiki kasus dugaan perzinahan dan penghalangan ASI eksklusif yang dilaporkan BMJ alias Amy (43).
Amy BMJ sebelumnya melaporkan pedangdut Tisya Erni dan seorang pria berinisial WMG alias AW atas kasus tersebut ke Polda Metro Jaya.
Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Evi Pagari memastikan pihaknya akan segera memeriksa para terlapor termasuk Tisya Erni.
"(Terlapor diperiksa) setelah korban dan saksi-saksi diperiksa," kata Evi kepada wartawan, Rabu (13/3/2024).
Kata Evi, pemeriksaan kedua terlapor bakal dilakukan setelah penyidik memeriksa pelapor dan saksi-saksi lainnya.
Hanya saja, Evi belum menjelaskan secara rinci kapan pemeriksaan terhadap pelapor dalam kasus ini.
"Masih butuh waktu lama untuk tunggu korban diklarifikasi dulu," ujar dia.
Baca juga: VIDEO EKSKLUSIF Aden Wong Klarifikasi: Tuding Amy Selingkuh Duluan
Laporan atas kasus perzinahan dan penghalangan ASI eksklusif itu, sebelumnya dilayangkan Amy pada 6 Maret 2024.
Hal ini dikonfirmasi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi.