News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Setjen MPR Memperoleh Anugerah Meritokrasi Tahun 2022, Bukti Reformasi Birokrasi MPR Berjalan Baik

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

MPR menerima penghargaan Meritokrasi 2022

TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Jenderal MPR RI Prof. Dr. Ma’ruf Cahyono SH., MH., menerima Penghargaan Meritokrasi Tahun 2022. Penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) diserahkan oleh Ketua KASN Prof. Agus Pramusinto di Jakarta, Kamis (8/12/2022). Anugerah Meritokrasi diberikan kepada kementerian, lembaga negara, dan pemerintah daerah yang berhasil menerapkan sistem merit dengan kategori baik dan sangat baik.

Penghargaan Meritokrasi Tahun 2022 yang diterima Setjen MPR, ini terasa istimewa. Karena anugerah tersebut merupakan kali kedua diterima Sekretariat Jenderal MPR, setelah sebelumnya setjen MPR menerima penghargaan serupa pada 2021. 

Mengomentari keberhasilan tersebut Ma’ruf Cahyono merasa sangat berbahagia, memperoleh apresiasi dari KASN. Menurut Ma’ruf, keberhasilan tersebut tak hanya sebagai wujud dari capaian prestasi. Namun juga menjadi bukti keberhasilan Setjen MPR melaksanakan reformasi birokrasi.

“Ini bukti nyata, bahwa reformasi birokrasi yang dijalankan Setjen MPR, meliputi delapan area perubahan, mencapai hasil yang baik. Kedelapan area perubahan itu adalah, Manajemen Perubahan, Penataan dan Penguatan Organisasi, Tatalaksana, Peraturan Perundang-undangan, Sumber Daya Manusia Aparatur, Pengawasan, Akuntabilitas dan Pelayanan Publik,” ungkap Alumni Fakultas Hukum Universitas Jenderal Sudirman ini. 

Selain bukti keberhasilan Reformasi Birokrasi, anugerah Meritokrasi 2022, kata Ma’ruf seolah menjadi pengakuan bahwa SDM Setjen MPR, yang “Berakhlak” sebagai nilai-nilai dasar ASN juga telah terwujud. Yaitu, SDM yang Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. 

Dengan diraihnya penghargaan ini, Ma'ruf berharap ke depan sistem pembinaan di lingkungan Setjen MPR akan semakin berkualitas. Melahirkan ASN yang semakin profesional, netral, mampu menerapkan sistem pemerintahan berbasis elektronik, melalui teknologi informasi. 

“Penghargaan Meritokrasi, ini adalah buah dari keberhasilan Reformasi Birokrasi, bukan target yang hendak dicapai. Karena tujuan utama dari keberhasilan Reformasi Birokrasi adalah memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Anugerah, ini juga pertanda bahwa MPR siap menjalankan tatalaksana pemerintahan sarwo (serba) elektronik. Membuang jauh-jauh penggunaan kertas dan mewujudkan sistem korespondensi berbasis digital,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini