News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Indonesia dan Malaysia Memanas

Prabowo Subianto: Tak Usah Berharap Banyak dari Perundingan Kinabalu

Editor: Kisdiantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Prabowo Subianto

Laporan Wartawan Tribunnews, Rachmat Hidayat

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
- Mantan Pangkostrad yang juga Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto mengungkapkan, tak banyak yang bisa diharapkan atas pertemuan, perundingan yang dilakukan antara pemerintah Indonesia dengan Malaysia di Kinabalu, Senin (6/9/2010).

"Saya kira, pertemuan Kinabalu (perundingan Indonesia-Malaysia), pertemuan biasa ya. Mungkin kita tidak bisa mengharapkan terlalu banyak dari pertemuan ini," kata Prabowo Subianto saat ditemui di Kementrian Pertanian, Senin (6/9/2010).

Ia menolak, saat ditanyakan lagi, perundingan Kinabalu, sia-sia karena tak akan membuahkan hasil. Ditegaskan tak ada yang sia-sia bila dilakukan pertemuan antarkedua negara. Meski tak bisa berharap banyak, Prabowo kemudian meminta agar berfikir secara positif.

Dijelaskan lagi, semua pihak memang harus mendukung setiap upaya memperbaiki persahabatan (Indonesia-Malaysia), menjaga perdamaian yang mutlak harus dilakukan. Akan tetapi, kedaulatan dan kohormatan bangsa harus tetap dijaga.

"Janganlah kita berbicara tentang perang. Akan tetapi,  hendaknya berbicara membangun ekonomi kita. Kalau ekonomi kita kuat, pasti pertahanan kita kuat. Rakyat kita sejahtera, pertahanan kita kuat. Saya kira intinya seperti itu," ujarnya.

"Kita harus teguh mempertahankan kehormatan dan kedaulatan bangsa," Prabowo menandaskan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini