Laporan wartawan Tribunnews.com, Yoni Iskandar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama tiba di Istana Negara, hujan rintik-rintik menyambutnya. Persis seperti Obama pertama kali mendaratkan kakinya di Bandara Halim Perdana Kusuma, pada Selasa (9/11/2010).
Lantaran hujan, acara penyambutan Obama yang sedianya dilakukan di taman belakang Istana Merdeka dan di depan Istana Negara, akhirnya dipindahkan ke Istana Merdeka.
Presiden Susilo bambang Yudhoyono bersama Sejumlah Menteri dari Kabinet Indonesia Bersatu jilid II terlihat menyambut hangat Presiden Obama yang didampingi istrinya, Michele Obama yang mengenakan long dres warna cokelat dipadu celana panjang warna hitam.
Sebelum Obama tiba, Presiden SBY didampingi Ibu Ani Yudhoyono, terlihat mondar-mandir melihat kesiapan penyambutan Presiden Amerika ke - 44 tersebut.
Untuk menyambut Obama, Jl Sudirman yang biasanya pada sore hari macet, kini tampak lenggang karena arus lalu lintas dialihkan. Tak satupun kendaraan yang melaju di jalan utama tersebut, ketika iring-iringan rombongan Presiden Obama melintas.
Penyambutan Obama Dipindah ke Istana Merdeka Lantaran Hujan
Editor: Yulis Sulistyawan
AA
Text Sizes
Medium
Large
Larger