TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Direktur Bidang Pembinaan SDM DPP Partai Demokrat M Rahmat, mengaku mendapat banyak telepon dari pengurus daerah, untuk mengundurkan diri.
"Dalam minggu ini kami lihat. Saya banyak dapat telepon dari daerah," ujarnya saat mengunjungi rumah Anas, Sabtu (23/2/2013) petang.
Menurutnya, pengunduran diri kader tersebut atas dasar pertimbangan pribadi, dan bukan atas paksaan.
"Kesadaran pribadi. Chemistry politiknya sesuai Pak Anas," ucapnya.
Sementara, Anas Urbaningrum petang ini tiba di kediamannya di Jalan Teluk Langsa, Duren Sawit, Jakarta Timur.
Anas tiba dengan menumpangi mobil Nissan Elgrand B 1683 NKP pukul 17.08 WIB. Tidak ada sapaan Anas kepada wartawan termasuk Tribunnews.com, yang sejak pagi setia menunggunya. (*)