TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menjelaskan kalau kemenangan Ahmad Heriawan (Aher) dan Deddy Mizwar menjadi Gubernur Jawa Barat, adalah keberhasilan konsolidasi PKS. Anis Matta menegaskan kalau masyarakat Indonesia masih mempercayai PKS.
"Satu kepercayaan dari masyarakat, PKS masih dipercaya," ujar Anis Matta, Minggu (24/2/2013)
Menurut Anis Matta kemenangan PKS di Pilkada Jawa Barat merupakan hasil kerja keras dari seluruh jajaran. Dalam hal ini, PKS berhasil melakukan konsolidasi.
"Ini adalah langkah konsolidasi ini buah pertama buah yang dipetik dari konsolidasi," jelas Anis Matta.
Anis Matta mengungkapkan rasa terima kasih kepaa seluruh warga Jawa Barat yang telah menggunakan hak pilihnya dan memberikan kepercayaan kepada Aher dan Deddy Mizwar sampai memperoleh suara di atas 30 persen.
"Kemenangan ini sangat penting bagi kami, karena menunjukkan bahwa PKS masih dipercaya untuk memimpin," ungkap Anis Matta.
Baca juga: