TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 16 Kelurahan Cibadak Kecamatan Astanaanyar dimulai tepat jam 13.00, Minggu (24/2/2013). Penghitungan suara disaksikan puluhan warga yang sebagian besar Tionghoa.
Bahkan Ny Uli (29) antusias menyaksikan dari dekat di belakang penghitung suara dengan menggendong bayinya berusia dua bulan. "Saya ingin bunda Rieke menang karena ingin merasakan punya gubernur wanita," ujar Uli.
Hal yang sama diungkapkan Titin (35) yang memilih Rike karena ingin kesehatan dan pendidikan gratis. "Mba Rieke, aku sudah milih no 5 tinggal memenuhi janjinya, jangan sampai meleset memperhatikan orang kecil," ujar Titin.
TPS 16 memiliki 478 daftar pemilih tetap (DPT) yang menyalurkan pilihannya 373 dan yang golput 105.
Pasangan Rieke-Teten unggul dengan 170 suara disusul pasangan Dede-Lex 93 suara, Ahmad Heryawan Dedi Mizwar 83 suara. Sedangkan pasangan Dikdik -Toyib dan Yance Tatang masing-masing memperoleh 4 suara