TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Federasi Serikat Guru Indonesia mendesak kepada Komisi X DPR RI turun meninjau dan mengevaluasi implementasi kurikulum 2013 yang diterapkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di sekolahan semua tingkatan.
Desakan ini disampaikan elemen guru dari Federasi Serikat Guru Indonesia dan Federasi Guru Independen Indonesia menyikapi masih banyaknya implementasi kurikulum 2013 pada tahun ajaran baru nanti.
"Kami meminta Komisi X DPR RI harus segera turun ke daerah-daerah terkait persiapan implementasi kurikulum 2013 dan proses pelatihan guru sasaran di berbagai daerah," ujar Sekjen FSGI Retno Listyarti di LBH Jakarta, Kamis (11/7/2013).
Retno menambahkan, Komisi X DPR RI juga harus memanggil Menteru Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad Nuh. Pasalnya, kurikulum 2013 dengan posisi guru yang belum siap, pada gilirannya mempertaruhkan masa depan dan proses belajar anak-anak Indonesia.
FSGI juga meminta Kemendikbud menyiapkan sejumlah kiat untuk mengatasi berbagai persoalan di lapangan dan hasil pelatihan guru yang diprediksi kemungkinan kecil akan berhasil.