Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakapolri Komjen Pol Oegroseno mengaku belum mempersiapkan diri menjadi calon Kapolri. Diketahui, masa jabatan Kapolri Jenderal (Pol) Timur Pradopo akan segara berakhir.
Jenderal Bintang Tiga itu siap ditempatkan di posisi manapun. "Kalau Kapolri kan Presiden dan DPR. Kita sebagai anggota Polri ditugaskan dimanapun siap aja. Semua anggota siap," ujar Oegroseno di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (10/9/2013).
Oegroseno menegaskan hingga kini berkosentrasi pada tugasnya sebagai Wakapolri. "Pokoknya kita kerja saja. Saya biasakan diri kepada junior saja, jangan pikirkan jabatan. Itu penyakit organisasi. Bekerja saja," ujarnya.
Diketahui selama dua pekan dalam bulan Juli lalu, Komisi Pemberantasan Korupsi telah melakukan pemeriksaan LHKPN terhadap sembilan calon Kapolri. Sembilan yang diduga calon kapolri tersebut adalah Komjen Anang Iskandar, Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri Komisaris Jenderal Sutarman, Kepala Lembaga Pendidikan Polri Komisaris Jenderal Budi Gunawan, Wakil Kepala Badan Reserse Inspektur Jenderal Anas Yusuf, dan Asisten Operasi Kapolri Irjen Badrudin Haiti.
Kemudian Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Putut Eko Bayu Seno, Kapolda Bali Irjen Pol Drs Arif Wachjunadi, Irjen Pol Tubagus Anis Angkawijaya Kadiv TI Polri, dan mantan Kepala Divisi Humas Markas Besar (Mabes) Polri Irjen Polisi Saud Usman Nasution.